Berita

TPU Jalan Halat Medan/Net

Nusantara

Diduga Sarang Transaksi Narkoba, Ormas Nusantara Bangkit Dorong Perawatan TPU Jalan Halat

SENIN, 12 SEPTEMBER 2022 | 03:43 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Pemerintah Kota Medan didorong untuk semakin meningkatkan perawatan dan pengawasan pada lokasi-lokasi tempat pemakaman umum (TPU) di Kota Medan.

Hal ini perlu dilakukan karena banyak lokasi TPU yang diduga kerap digunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab untuk menjadi tempat transaksi narkoba.

Hal ini diungkapkan oleh Ketua Ormas Nusantara Bangkit, H Amirudin terkait kondisi TPU Jalan Halat yang saat ini tidak terawat.

“Rumput dan lalang sudah sangat tinggi dan kalau malam tidak ada penerangan sehingga gelap. Situasi ini dimanfaatkan oleh pihak-pihak tidak bertanggungjawab untuk menjadi tempat transaksi narkoba,” katanya dikutip dari Kantor Berita RMOLSumut, Minggu (11/9).

Mantan ketua DPRD Kota Medan ini mengatakan perawatan terhadap TPU merupakan bagian dari kewajiban Pemko Medan melalui dinas terkait dalam hal ini Dinas Kebersihan dan Pertamanan. Tidak hanya pada fasilitas TPU, pada sejumlah fasilitas olah raga dan taman juga menurutnya masih banyak yang perlu dibenahi.

“Saya mencontohkan di Taman Teladan, disana orang yang berolah raga kerap mengeluhkan penempatan tempat pembuangan sampah yang persis berada di sisi taman. Bau busuk yang muncul membuat olah raga pagi menjadi tidak nyaman,” ujarnya.

Sosok yang kini menjadi kader DPD Partai Nasdem Sumatera Utara ini berharap, berbagai pembenahan fasilitas umum terus menjadi perhatian dari Pemko Medan.

“Fungsi penataan, pengawasan dan pengamanan saya kira menjadi hal yang harus terus ditingkatkan,” demikian Amiruddin.

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

UPDATE

Update Kondisi Terkini Prajurit TNI Terkena Serangan Israel di Lebanon

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 10:10

Senator Aanya Buka-bukaan soal Interupsi Komeng di Paripurna DPD

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 10:08

Main dalam "In the Name of Justice", Steven Seagal Nyatakan Siap Mati Demi Rusia

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 10:02

Jelang Peresmian, Amanah Dorong Siswa jadi Agen Perubahan

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 09:54

Industri Manufaktur Indonesia Raup Kesepakatan Bisnis Senilai Lebih dari 10 Juta Dolar AS di MWO

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 09:48

KTT ASEAN-India, Airlangga: Investasi India Konkret

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 09:43

Harga Emas Antam Melejit di Akhir Pekan, Satu Gram Nyaris Tembus Rp1,5 Juta

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 09:15

Berembus Demo 20 Oktober, Pengamat: Transisi Harus Tetap Mulus

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 09:06

Buyer dari 13 Negara Tandatangani Kontrak Kerja Sama Senilai Rp13 Triliun di TEI 2024

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 08:55

Bursa Saham AS Menghijau, Dow Jones dan S&P 500 Tembus Rekor Tertinggi

Sabtu, 12 Oktober 2024 | 08:46

Selengkapnya