Berita

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Laskar Sholawat Nusantara (LSN) di Kabupaten Jember, Jawa Timur/Ist

Politik

Lantik LSN Jember, Ahmad Muzani: Karena Sholawat Nusantara Bersatu

SABTU, 03 SEPTEMBER 2022 | 19:39 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Eksistensi Laskar Sholawat Nusantara (LSN) sangat penting sebagai perekat persaudaraan Islam dalam mencari berkah untuk pembangunan bangsa dan negara.

Begitu dikatakan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Laskar Sholawat Nusantara (LSN) di Kabupaten Jember, Jawa Timur, pada Sabtu (3/9).

"Apa jadinya negeri yang kita cintai jika tidak ada sholawat? Keberkahan sholawat mampu menyatukan Nusantara. Sholawat menenangkan bangsa, menenangkan hati kita semua," kata Muzani dalam keterangannya.


Muzani mengatakan, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto selalu berpesan agar seluruh kadernya untuk selalu dekat dengan rakyat dan para ulama. Salah satunya dengan bersholawat bersama-sama.

"Hal yang terus menerus diamanatkan Pak Prabowo adalah bangsa ini akan kuat kalau kita bersatu. Bangsa ini akan menjadi kuat jika perbedaan menjadi keniscayaan dan kekuatan kita untuk tetep bersatu. Dan sholawat menjadi cara untuk kita bersatu," ujarnya.

Pada rangkaian acara itu, Muzani yang juga Wakil Ketua MPR RI beserta rombongan DPP Partai Gerindra juga mengikuti kegiatan manaqib KH Muzakki Syah pimpinan pondok pesantren Al Qodiri Jember, Jawa Timur.

Selain itu, Muzani juga berziarah ke makam Habib Sholeh, Tanggul, Jember. Rombongan diterima dengan hangat oleh keluarga.

Turut mendampingi Muzani yakni Waketum Gerindra Gus Irfan Yusuf Hasyim, Ketua OKK Prasetyo Hadi, anggota DPR RI Fraksi Gerindra Rahmat Muhajirin dan Bambang Hariyadi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya