Berita

Anggota Komisi III DPR RI, Sarifuddin Sudding/Net

Politik

Rawan Bocor, Jaksa Agung Diminta Ikut Pelototi Penyaluran BBM Subsidi Pertamina

SELASA, 23 AGUSTUS 2022 | 21:43 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pemangkasan anggaran subsidi BBM yang selama ini ditanggung pemerintah perlu ikut diawasi Kejaksaan Agung. Keterlibatan lembaga pimpinan ST Burhanuddin ini penting untuk mencegah potensi kebocoran anggaran yang bisa membuat negara merugi.

Saran keterlibatan Kejaksaan Agung disampaikan anggota Komisi III DPR RI, Sarifuddin Sudding melalui pemantauan langsung terhadap PT Pertamina yang ditugaskan mendistribusikan BBM subsidi jenis Pertalite dan Solar.

Sebab, kata Suding, perusahaan minyak milik negara itu belakangan kerap mengeluhkan kerugian.


"Pertamina perlu dilirik, bagaimana BUMN yang monopoli sektor BBM ini selalu merugi," kata Sudding dalam rapat kerja dengan Jaksa Agung, Selasa (23/8).

Ia lantas mengutip pernyataan Menteri Keuangan, Sri Mulyani bahwa Pertamina menanggung beban negara mencapai Rp 190 triliun, atau sekitar 12,8 miliar dolar AS. Dengan adanya beban tersebut, dikawatirkan terjadi kebocoran secara disengaja di dalam internal Pertamina itu sendiri.

"Ini bisa ditelusuri tingkat kebocoran sampai sejauh mana. Karena ini menyangkut masalah hajat hidup orang banyak terkait masalah di sektor migas,” ucapnya.

Sudding meminta Kejagung tidak luput dalam mengawasi dan memberikan perhatian terhadap sektor migas, tanpa menafikkan pengawasan di sektor lainnya.

"Potensi-potensi kebocoran kerugian negara di Pertamina ini sering sekali kita dengar perlu dibenahi di sana. Sektor migas ini menjadi perhatian penting dalam konteks penegakan hukum,” demikian Sudding.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya