Berita

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/Net

Nusantara

Masyarakat Puas dengan Kerja Anies, Andi Sinulingga: Kerja Anies Terukur Tanpa Drama

SELASA, 23 AGUSTUS 2022 | 09:49 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kinerja Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta dinilai telah memuaskan.

Hal tersebut sebagaimana hasil survei Lembaga Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) yang mengungkap tingkat kepuasan masyarakat terhadap Anies mencapai 76,9 persen.

"Tinggi sekali kepuasan warga Jakarta atas kinerja Anies pimpin Jakarta. Saya sendiri enggak ngebayangin Jakarta bisa sekeren begini, bahkan warga sekitar botabek (Bogor, Tanggerang, Bekasi) pun ikut menikmatinya," respons Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta, Andi Harianto Sinulingga dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Selasa (23/8).


Alasan utama kepuasaan masyarakat tersebut tertuju pada faktor-faktor seperti aspek kinerjanya bagus 26,5 persen, Jakarta lebih rapi 12,6 persen, banyak perubahan 12,6 persen, anies orangnya pintar 10,4 persen.

Direktur Eksekutif ICRC, Hadi Suprapto Rusli menuturkan, jika mengukur pada aspek penanganan banjir di DKI Jakarta, mayoritas publik sebesar 59,5 persen menilai Anies-Ariz berhasil dalam menangani permasalahan banjir di Jakarta.

Sementara yang mengungkapkan tidak berhasil sebesar 29,3%, yang mengungkapkan tidak tahu/tidak jawab sebesar 11,1 persen.

Melihat survei ini, Andi Sinulingga pun menyebut kinerja mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI ini terukur.

"Kerja-kerja Anies terukur dan tanpa drama-drama, apalagi pakai ngamuk-ngamuk enggak jelas, ngomong kasar jorok seperti Ahok (Gubernur DKI terdahulu)," tutur Andi Sinulingga.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya