Berita

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/Net

Nusantara

Masyarakat Puas dengan Kerja Anies, Andi Sinulingga: Kerja Anies Terukur Tanpa Drama

SELASA, 23 AGUSTUS 2022 | 09:49 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kinerja Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta dinilai telah memuaskan.

Hal tersebut sebagaimana hasil survei Lembaga Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) yang mengungkap tingkat kepuasan masyarakat terhadap Anies mencapai 76,9 persen.

"Tinggi sekali kepuasan warga Jakarta atas kinerja Anies pimpin Jakarta. Saya sendiri enggak ngebayangin Jakarta bisa sekeren begini, bahkan warga sekitar botabek (Bogor, Tanggerang, Bekasi) pun ikut menikmatinya," respons Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta, Andi Harianto Sinulingga dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Selasa (23/8).


Alasan utama kepuasaan masyarakat tersebut tertuju pada faktor-faktor seperti aspek kinerjanya bagus 26,5 persen, Jakarta lebih rapi 12,6 persen, banyak perubahan 12,6 persen, anies orangnya pintar 10,4 persen.

Direktur Eksekutif ICRC, Hadi Suprapto Rusli menuturkan, jika mengukur pada aspek penanganan banjir di DKI Jakarta, mayoritas publik sebesar 59,5 persen menilai Anies-Ariz berhasil dalam menangani permasalahan banjir di Jakarta.

Sementara yang mengungkapkan tidak berhasil sebesar 29,3%, yang mengungkapkan tidak tahu/tidak jawab sebesar 11,1 persen.

Melihat survei ini, Andi Sinulingga pun menyebut kinerja mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI ini terukur.

"Kerja-kerja Anies terukur dan tanpa drama-drama, apalagi pakai ngamuk-ngamuk enggak jelas, ngomong kasar jorok seperti Ahok (Gubernur DKI terdahulu)," tutur Andi Sinulingga.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya