Berita

Bandara Canberra/Net

Dunia

Penembakan di Bandara Canberra, Satu Tersangka Ditangkap

SENIN, 15 AGUSTUS 2022 | 08:13 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Polisi Australia menangkap seorang pria berusia 63 tahun asal New South Wales menyusul penembakan di dekat pemeriksaan keamanan di Bandara Canberra pada Minggu sore (14/8) waktu setempat.

Polisi dalam keterangannya mengatakan, dari sekitar lima tembakan yang dilepaskan ke arah jendela kaca, tidak ada yang mengenai penumpang, staf, atau orang di sekitar bandara. Tidak ada cedera yang dilaporkan.

Polisi menangkap tersangka beberapa saat setelah kejadian. Tersangka didakwa atas penggunaan dan kepemilikan senjata api.

Situasi Bandara Canberra dilaporkan terkendali setelah aparat mengevakuasi terminal bandara sebagai tindakan pencegahan.

Detektif Polisi ACT Inspektur Dave Craft mengatakan tersangka memasuki bandara dengan tidak melalui pemeriksaan keamanan sebelum melepaskan tembakan. Sejauh ini belum diketahui motifnya.

"Saya hanya perlu meyakinkan masyarakat bahwa bandara aman, bahwa ACT Policing telah merespons, dan tidak ada ancaman berkelanjutan terhadap masyarakat atau penumpang yang datang dan berangkat," katanya, seperti dilaporkan 9News.

Semua penerbangan dihentikan setelah insiden itu tetapi bandara dibuka kembali pada pukul 5 sore. Menurut situs web Bandara Canberra, penerbangan mulai tiba dan berangkat lagi sebelum pukul 6 sore.

Perdana Menteri Anthony Albanese mengatakan dia telah diberi pengarahan oleh Polisi Federal Australia atas insiden tersebut.

Tersangka akan dihadirkan di Magistrates Court ACT Senin pagi ini.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya