Berita

Ketua KPK, Firli Bahuri, saat meresmikan Rupbasan di Cawang, Jakarta Timur, Rabu (10/8)/RMOL

Politik

KPK Pastikan Rupbasan Cawang juga Bisa Digunakan Kepolisian dan Kejagung

RABU, 10 AGUSTUS 2022 | 15:50 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri mempersilakan Kejaksaan Agung (Kejagung) dan Kepolisian untuk menitipkan benda sitaan dan barang rampasan terkait tindak tindak pidana korupsi di Gedung Rumah Penyimpanan Benda Sitaan dan Barang Rampasan (Rupbasan) KPK.

Hal itu disampaikan oleh Firli saat meresmikan Gedung Rupbasan KPK yang berada di Jalan Dewi Sartika nomor 255, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, DKI Jakarta pada Rabu siang (10/8).

Firli mengatakan, peresmian Rupbasan KPK merupakan amanat dari UU 19/2019 dalam Pasal 6 huruf f. Di mana, KPK memiliki tugas pokok melaksanakan putusan pengadilan hakim yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap.

"Penyimpanan benda sitaan dan barang rampasan ini menjadi penting, karena kita ingin meningkatkan pendapatan negara bukan pajak dari asset recovery yang telah dilakukan oleh KPK," ujar Firli kepada wartawan di Gedung Rupbasan KPK, Rabu siang (10/8).

Firli menerangkan, Rupbasan KPK tidak hanya digunakan oleh KPK. Akan tetapi, juga bisa digunakan oleh aparat penegak hukum (APH) lainnya yang menangani perkara tindak pidana korupsi.

"Ini bisa juga digunakan oleh Kejaksaan maupun Kepolisian dalam rangka khususnya benda sitaan dan barang rampasan yang terkait dengan tindak pidana korupsi," jelas Firli.

Firli berharap, dengan diresmikannya Rupbasan KPK, maka benda sitaan dan barang bukti tetap terjaga kualitasnya, terjamin, dan nilai jualnya tetap bisa dipertahankan.

Terkait pembiayaan pembangunan Gedung Rupbasan KPK, kata Firli, pihaknya berhasil melakukan penghematan anggaran mencapai Rp 35 miliar.

"Biaya yang digunakan untuk pembangunan gedung Rupbasan kurang lebih menggunakan anggaran Rp 65 miliar dari perencanaan Rp 78 miliar, dan dari pagu APBN KPK Rp 100 miliar," terang Firli.

"Artinya, kita bisa menghemat Rp 35 miliar dari pagu yang ada. Ini saya kira menjadi percontohan kita, bagaimana kita bisa memberantas korupsi mulai dari perencanaan, pengesahan anggaran dan diskusi anggaran serta evaluasi," pungkas Firli.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya