Berita

Ketua DPW Nasdem Sumut, Iskandar ST/Ist

Politik

Lakukan Seleksi Ketat, Nasdem Sumut Tegaskan Kader di Dewan Tak Otomatis Kembali Diusung pada 2024

SENIN, 08 AGUSTUS 2022 | 16:19 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Partai Nasdem akan melakukan seleksi ketat dalam menentukan sosok yang akan masuk dalam daftar bakal calon legislatif (bacaleg) untuk Pemilu 2024.

Bahkan, para kader yang saat ini menjabat sebagai anggota dewan akan kembali dievaluasi, sebelum ditetapkan akan dicalonkan kembali atau tidak.

Demikian disampaikan Ketua DPW NasDem Sumatera Utara, Iskandar ST, saat berbincang dengan Kantor Berita RMOLSumut, Senin (8/8).

“Tidak otomatis. Kita akan evaluasi terhadap kinerja mereka selama menjabat anggota dewan,” katanya.

Menurut Iskandar, ada beberapa evaluasi yang akan mereka lakukan terhadap kader yang kini duduk sebagai anggota dewan baik tingkat DPR RI, DPRD Provinsi, maupun DPRD Kabupaten/kota se-Sumatera Utara.

Evaluasi tersebut menyangkut kinerja mereka selama menjadi anggota dewan, kontribusi masing-masing dalam membesarkan partai di tengah masyarakat, dan komitmen mereka dalam memperjuangkan kepentingkan masyarakat.

“Ada parameter-parameternya, apakah bekerja baik atau tidak, ada tidak berjuang untuk masyarakat, komitmennya ke partai dan kinerjanya kepada masyarakat dan partai," jelasnya.

"Kalau tidak memenuhi kriteria dan parameter itu, tidak akan kita calonkan lagi,” tegas Iskandar.

Partai Nasdem, lanjut Iskandar, menargetkan diri sebagai pemenang pada Pemilu 2024. Hal ini sesuai dengan tagline mereka "Nasdem Juara". Untuk itu, salah satu caranya menurut Iskandar yakni dengan mengusung sosok-sosok yang terbaik untuk maju sebagai calon legislatif pada Pemilu 2024.

“Tidak hanya soal elektablitas, kapasitas, namun juga moralitas. Karena mereka akan maju dengan membawa nama besar Partai Nasdem,” demikian Iskandar ST.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya