Berita

Tank Black Panther/Net

Dunia

Bersiap Hadapi Perang Rusia Vs Ukraina, Polandia Beli 1.600 Tank Black Panther dan 42 Jet Tempur FA-50

JUMAT, 05 AGUSTUS 2022 | 13:29 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Polandia telah menyepakati pembelian lebih dari 1.600 tank Black Panther dan 48 jet tempur FA-50 dengan Korea Selatan. Pembelian itu dilakukan setelah Polandia meningkatkan anggaran pertahanan di tengah perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina.

Setelah melakukan kunjungan ke Seoul pada akhir Mei lalu, menteri Pertahanan Polandia Mariusz Blaszczak pada akhir bulan kemarin mengumumkan pembelian sejumlah besar senjata dari Korea Selatan.

Kesepakatan tersebut dilaporkan bernilai 14,5 miliar dolar AS, seperti dimuat 19fortyfive.

Polandia sendiri telah meningkatkan anggaran pertahanannya hingga 3 persen dari PDB. Langkah itu dipicu oleh invasi Rusia ke Ukraina.

Sejak Presiden Vladimir Putin meluncurkan apa yang ia sebut dengan operasi militer khusus ke Ukraina pada Februari, Polandia tidak hanya berfungsi sebagai titik transit utama untuk bantuan militer Barat tetapi juga menyumbangkan sebagian besar aset militernya untuk Kyiv.

Sayangnya sumbangan ini membuat Polandia kehilangan banyak alutsista, yang memicu kekhawatiran jika konflik antara Rusia dan Ukraina terus meluas.

Namun, mengapa Polandia membeli alutsista dari Korea Selatan, alih-alih dari Amerika Serikat atau Jerman?

Pakar pertahanan Polandia, Krzysztof Kuska mengatakan Warsawa membutuhkan alutsista secepat mungkin, sementara sulit bagi AS atau Jerman untuk memenuhinya.

“Sepertinya waktu adalah faktor kunci bagi Warsawa," ucapnya.

Korea Selatan sendiri berkomitmen untuk memulai pengiriman awal dari paket persenjataan tersebut pada akhir 2022, dengan mempercepat birokrasi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya