Berita

Ilustrasi/Net

Politik

CSIS: PDIP Tak Mungkin Maju Sendiri pada Pemilu 2024

RABU, 03 AGUSTUS 2022 | 09:52 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga saat ini masih adem ayem soal koalisi untuk persiapan menuju 2024. Maklum, PDIP jadi satu-satunya parpol yang bisa mengusung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pada 2024.

Akan tetapi, peluang PDIP untuk menang pada pemilu nanti akan sulit kalau tidak menjalin koalisi.

Sehingga, Kepala Departemen Politik dan Perubahan Sosial Center for Strategic International Studies (CSIS), Arya Fernandes memprediksi, PDIP tidak akan melenggang sendirian pada 2024. PDIP akan berkoalisi dengan partai politik lain.


“Saya duga sih PDIP akan berkoalisi, dengan melakukan kongsi. Dengan politik kita yang majemuk, PDIP enggak mungkin maju sendiri, pasti akan berkoalisi juga, meskipun dia bisa sendiri,” ucap Arya kepada wartawan, Rabu (3/8).

Seperti disampaikan Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, PDIP masih mencari momentum untuk menentukan koalisi menuju 2024. PDIP masih mencermati kondisi perpolitikan di Indonesia, agar efektif melahirkan sosok pemimpin nasional yang baik.

Disinggung mengenai kemunculan sejumlah koalisi partai politik saat ini, Hasto mengatakan akan ada waktunya PDIP menentukan koalisi dengan partai apa.

“Ya itu bagus antara Gerindra dan PKB, Nasdem dengan PKS, itu juga satu hal yang bagus. PDIP juga sama, segala sesuatu ada waktunya,” tutup Hasto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya