Berita

Ketua KPK RI Firli Bahuri

Nusantara

Pengukuhan JMSI Jambi, Firli Bahuri Kaitkan Pesan Bung Karno dengan Praktik Korupsi Bangsa Sendiri

SENIN, 25 JULI 2022 | 02:04 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Organisasi perusahaan pers Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) memiliki peran penting dalam upaya pemberantasan korupsi di tanah air. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI menyadari arti penting, dan karenanya merasa perlu untuk merangkul masyarakat pers nasional dalam orkestrasi pemberantasan korupsi.

Demikian disampaikan Ketua KPK, Firli Bahuri, dalam sambutannya pada pengukuhan Pengurus Daerah JMSI Provinsi Jambi, Sabtu pagi di Hotel Abadi, Jambi (23/7).

Firli yang berbicara secara virtual menyampaikan permohonan maaf karena tidak dapat hadir secara langsung dalam prosesi pelantikan Pengda JMSI Jambi.


“Sahabat-sahabat sekalian, maaf karena saya tidak bisa hadir secara fisik. Tapi yakinlah bahwa hal ini tidak mengurangi semangat kita bersama dalam upaya mewujudkan bangsa ini bebas dari korupsi,” kata Firli.

Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa pemberantasan korupsi tidak mungkin hanya dilakukan oleh lembaga yang dipimpinnya saja.

Dia berharap, perusahaan pers yang bergabung dengan JMSI dan insan pers yang bekerja di perusahaan pers anggota JMSI terus berkarya untuk bangsa. Tidak sekadar mendistribusikan informasi, tetapi lebih jauh dari itu, JMSI mampu memberikan peran yang lebih besar, yaitu turut serta mencerdaskan kehidupan bangsa, memberikan literasi dan terus berkontribusi untuk membebaskan negara dari berbagai praktik korupsi.

"Kami dari KPK sungguh menyambut baik peran dan andil besar yang telah diberikan oleh anak bangsa yang tergabung dalam JMSI. Kita tentu berharap suatu saat, bangsa kita bisa mencapai tujuannya," ujar Firli.

Pada kesempatan tersebut Firli juga mengutip salah satu pernyataan mantan Presiden Soekarno yang terkenal yang mengatakan, "Perjuanganku sangat mudah karena melawan penjajah. Tapi perjuangan kalian akan lebih sulit karena melawan bangsa sendiri".

Firli mengajak seluruh anak bangsa untuk merenungi makna dari kalimat tersebut. Katanya, Indonesia tengah menghadapi kemiskinan, kebodohan, ketertinggalan, dan keterisoliran.

“Ini adalah akibat dan dampak dari salah satu musuh bangsa kita yaitu korupsi," tegas Firli.

Dia juga kembali menekankan tugas KPK seperti yang tercantum di dalam UU 19/2019 tentang KPK.

KPK diamanahkan untuk melakukan tindakan pencegahan agar tidak terjadi korupsi. Antara lain dengan melakukan koordinasi bersama instansi yang berwenang dan menyelenggarakan monitoring penyelanggaraan pemerintahan negara.

Selain itu KPK juga melakukan supervisi terhadap instansi yang berwenang melaksanakan pemberantasan korupsi, yaitu Kejaksaan dan Kepolisian.

"KPK memiliki tugas pokok yang tidak kalah penting yaitu melakukan penindakan berupa penyelidikan, penyidikan dan penuntutan tindak pidana korupsi. Termasuk melaksanakan putusan pengadilan yang telah mempunyai keputusan hukum tetap," ujar mantan Kapolda Sumatera Selatan ini.

Menurut Firli, ada enam tugas pokok KPK, yang harus dikerjakan bersama dengan strategi pemberantasan korupsi yang dikenal dengan tiga trisula.

Trisula pertama, pendidikan masyarakat yang berutjuan meningkatkan dan membangun budaya dan peradaban antikorupsi, sehingga kelak generasi kita akan menjadi generasi antikorupsi.

Trisula kedua adalah pencegahan dengan perbaikan sistem agar tidak tidak terbuka  peluang korupsi.

Trisula ketiga adalah penindakan secara tegas berdasarkan asas pelaksanaan tugas pokok KPK demi kepentingan umum, akuntabel, profesionalitas, juga demi keadilan dan transparansi serta menjunjung tinggi hak asasi manusia.

Di akhir sambutannya Firli Bahuri mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus JMSI Provinsi Jambi dengan melantunkan sebuah pantun.

"Padi ditumbuk menjadi beras, beras ditanak menjadi nasi. Mari segenap anak bangsa membangun integritas, jauhkan perilaku dari praktik-praktik korupsi," tutur Firli Bahuri.

Pengukuhan Pengda JMSI Jambi dilakukan oleh Ketua Umum JMSI Teguh Santosa. Setelah pembacaan Janji Prasetya JMSI, Teguh menyerahkan bendera JMSI kepada Ketua Pengda JMSI Jambi Doddi Irawan.

Dalam sambutannya, Teguh Santosa mengingatkan, perusahaan pers yang bergabung dengan JMSI memiliki dua tugas pokok. Pertama,  melakukan pembinaan kapasitas perusahaan pers anggota JMSI, dan di saat bersamaan meningkatkan kompetensi wartawan yang bekerja di perusahaan pers anggota JMSI.

Selain unsur Forkopimda, pengukuhan Pengda JMSI Jambi juga dihadiri utusan organisasi konstituen Dewan Pers, seperti Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Serikat Perusahaan Pers (SPS), dan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI). 


Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Inilah Jurus GoTo Tingkatkan Kesejahteraan Driver

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:08

Relawan SPPG Didorong Bersertifikasi

Rabu, 28 Januari 2026 | 00:04

Ulama Asal Madura Raih Summa Cum Laude di Universitas Al-Azhar

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:44

Penolakan Publik soal Posisi Polri di Bawah Kementerian Capai 71,9 Persen

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:28

MUI Sarankan RI Mundur dari Board of Peace

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:21

GAN Minta Mabes Polri Gelar Perkara Khusus Kasus Pemalsuan IUP

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Jelang HPN 2026, JMSI Kaltim Dorong Pers Adaptif Hadapi Perubahan Perilaku Gen Z

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:18

Asta Cita Prabowo Tak Boleh Berhenti Sebatas Slogan Politik

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:01

Pusjianmar Seskoal Bedah MDA Bersama Pakar dari British Royal Navy

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia-Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 | 22:55

Selengkapnya