Berita

Pesawat latih tempur T-50i Golden Eagle milik TNI AU yang jatuh/Ist

Pertahanan

Pengamat Militer: Kecelakaan Pesawat T-50i Golden Eagle TNI AU Masalah Perawatan

SELASA, 19 JULI 2022 | 22:46 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Insiden kecelakaan pesawat latih tempur ringan T-50i Golden Eagle yang digunakan TNI AU diyakini terjadi karena masalah perawatan. Sebab, pesawat buatan Korea Selatan tersebut terbilang baru, bukan pembelian dalam keadaan bekas.

"Saya pikir masalahnya lebih pada soal pemeliharaan dan perawatan (harwat). Karena tanpa pemeliharaan dan perawatan yang rutin sesuai dengan jadwal, sangat mungkin berpotensi terjadi kecelakaan,” ucap pengamat militer Beni Sukadis kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (19/7).

Terkait kecelakaan yang terjadi pada Senin malam (18/7) itu, Beni mendesak proses investigasi perlu dikawal hingga tuntas untuk mengetahui penyebab utama kecelakaan tersebut.

“Kita harus cermati pula dalam proses investigasi kecelakaan pesawat ini, apakah ada aspek lain (seperti human error) yang mungkin menjadi penyebab kecelakaan ini. Sehingga hasil investigasi ini menjadi bahan masukan bagi perbaikan-perbaikan di bidang keselamatan penerbangan militer,” ujarnya.

Di sisi lain, kecelakaaan ini merugikan negara, khususnya TNI. Sebab selain kehilangan pesawat, juga berakibat hilangnya nyawa personel TNI AU sebagai penjaga kedaulatan negara serta kerugian lainnya.

"Dengan kata lain, pemerintah dan Komisi I DPR sebagai pengawas pemerintah bidang pertahanan harusnya memberikan perhatian serius dalam upaya peningkatan dana harwat agar di masa depan kecelakaan seperti ini bisa dihindari,” demikian Beni.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya