Berita

Susi Pudjiastuti/Net

Politik

Susi Ingin Pemerintah Edukasi Penyebab Kenaikan Harga Tiket Pesawat

MINGGU, 17 JULI 2022 | 23:22 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pemilik maskapai penerbangan Susi Air, Susi Pudjiastuti menyampaikan curahan hatinya ketika dibully masyarakat terkait tiket pesawat yang meroket. Susi minta agar pemerintah memberikan edukasi kepada masyarakat terkait naikknya harga tiket ini.

Hal itu disampaikan Susi dalam acara diskusi virtual “Harga Avtur Terus Meroket. Bagaimana Nasib Transportasi Udara?” yang digelar oleh APJAPI, Minggu malam (17/7).

"Saya di twitter mengedukasi masyarakat untuk mengerti harga tiket naik, karena saya lihat banyak masyarakat yang komplain ke pemerintah komplain ke airline harga tiket gila-gilaan,” kata Susi.

Dia mengatakan bahwa, masyarakat harus paham bahwa kenaikan harga tiket pesawat karena biaya operasional yang tinggi dan harga avtur yang meroket, dan meminta agar pemerintah mampu mengedukasi masyarakat dengan baik terkait persoalan tersebut.

“Saya bilang ya memang harus naik, saatnya kita semua konsolidasi rute, konsolidasi schedule yang bisa disatukan harus disatukan. Ada perubahan jadwal masyarakat juga tidak boleh gampang marah, nah tapi kan harus di edukasi mereka bahwa airlines is Leading to date to continue service to people tetapi tidak keterima juga Pak,” katanya.

Selain itu, adanya pengeluaran biaya maintenance pesawat dan biaya kru juga harus dipikirkan, terlebih adanya birokrasi dari pemerintah yang membuat maskapai penerbangan sakit kepala.

“Dan cost ini juga makin mahal, karena ternyata tambahan birokrasi juga makin banyak, tentang surat-surat segala macam, sertifikasi ini sertifikasi itu, saya kira itu tidak bagus,” demikian Susi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya