Berita

Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono/RMOLJabar

Politik

Siap Bertarung dalam Pilwalkot Bandung 2024, PDIP Mulai Godok Sejumlah Kandidat Potensial

SELASA, 12 JULI 2022 | 17:08 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

PDI Perjuangan dipastikan akan ikut meramaikan bursa calon Walikota Bandung di Pilkada 2024. Saat ini PDIP tengah memilah kader potensial yang dinilai potensial memenangkan Pilkada 2024 Kota Bandung.

Begitu disampaikan Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono, saat dihubungi Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (12/7).

"Saat ini kita sudah menginventarisir kader partai yang akan kita tugaskan sebagai calon legislatif dan kepala atau wakil kepala daerah," kata Ono.

Untuk Kota Bandung, pihaknya telah memiliki sejumlah nama yang tengah digodok. Ketua DPC PDIP Kota Bandung, Achmad Nugraha, dan Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan, disebut sebagai kandidat yang akan diusung dalam Pilkada Kota Bandung.

"Kota Bandung masih sangat banyak figur yang bagus, Achmad Nugraha, ada Andri Gunawan, Rike sekretaris DPC. PDI Perjuangan tidak kekurangan kader," paparnya.

Menurut Ono, nama-nama yang akan diusung dalam Pileg dan Pilkada akan digodok berjenjang hingga tingkat pusat. Nantinya, DPP PDIP yang memutuskan nama-nama pasti yang ditugaskan dalam Pileg dan Pilkada.

"Kita menganut demokrasi terpimpin, jadi bukan top down tapi buttom up, jadi usulan itu dijaring dari struktur partai dari tingkat bawah, dari anak ranting, PAC, DPC, DPD, hingga DPP, ujungnya akan diputuskan oleh DPP Partai PDI Perjuangan," tandasnya. 

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya