Berita

Menteri Luar Negeri India, S. Jaishankar/Net

Dunia

India Siap Bela Rencana Gelar Pertemuan G20 di Jammu dan Kashmir

RABU, 06 JULI 2022 | 13:39 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Di tengah banyaknya kritik dan upaya boikot, India akan mempertahankan rencananya untuk menggelar beberapa pertemuan G20 di Jammu dan Kashmir, ketika mereka menjadi tuan rumah pada tahun depan.

Sumber yang dikutip The Tribune of India menyebut, China kemungkinan akan menyuarakan kritik atas rencana New Delhi tersebut selama Pertemuan Para Menteri Luar Negeri G20 di Bali pekan ini.

"Kami mengimbau kepada pihak-pihak terkait untuk fokus pada pemulihan ekonomi dan menghindari politisasi isu terkait sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi perbaikan tata kelola ekonomi global," kata Kementerian Luar Negeri China.


Namun jika masalah tersebut diangkat, Menteri Luar Negeri India S. Jaishankar akan memberikan penegasan bahwa Jammu dan Kashmir adalah bagian dari wilayah berdaulat India.

Selain China, kritik terhadap rencana India untuk menggelar beberapa pertemuan G20 di Jammu dan Kashmir juga disuarakan oleh Pakistan. Bahkan Islamabad disebut telah meluncurkan kampanye boikot terhadap pertemuan tersebut.

Adapun Pertemuan Para Menlu G20 kali ini akan difokuskan untuk membahas perang Ukraina dan Rusia, serta dampaknya terhadap ketahanan global.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya