Berita

Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) 2022 Gibran Rakabuming Raka meluncurkan maskot Rajamala sekaligus melakukan hitung mundur APG XI/RMOLJateng

Nusantara

Walikota Solo Luncurkan Maskot dan Hitung Mundur Perhelatan ASEAN Para Games 2022

SENIN, 04 JULI 2022 | 04:57 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Perhelatan akbar ASEAN Para Games (APG) 2022 siap digelar di Kota Solo, Jawa Tengah, pada 30 Juli–6 Agustus 2022.

Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) 2022 Gibran Rakabuming Raka meluncurkan maskot Rajamala sekaligus melakukan hitung mundur APG XI.

Gibran didampingi Presiden ASEAN Para Sport Federation (APSF) Osoth Bhavilai dan Senny Marbun Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, meluncurkan APG XI dengan melakukan kirab di car free day (CFD) Jalan Slamet Riyadi Solo, mulai dari Loji Gandrung, Solo, Minggu (3/7).

Gibran Rakabuming Raka yang juga Walikota Solo mengatakan, bahwa segala bentuk persiapan sudah sangat matang baik dari segi dukungan dan venue pertandingan.

"Ada beberapa perusahaan baik BUMN maupun swasta yang mendukung perhelatan APG ini, dukungan tersebut berupa fresh money dan ada beberapa yang berupa barang. Nantinya juga bentuk promosi akan kita gencarkan lewat sosial media," ujar Gibran dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Gibran juga menjelaskan, perihal pelayanan atas atlet-atlet yang akan datang dan bertanding di APG nantinya dipastikan aman, nyaman dan terlayani dengan baik.

"Nantinya akan ada sekitar 1.800 atlet dari 14 cabor yang datang ke Solo melalui Bandara Adi Soemarmo dan tentunya kami sudah menyiapkan pelayanan terbaik mulai dari hotel dan transportasi tentunya semuanya gratis untuk penonton," terangnya.

Peluncuran logo dan tagline ASEAN Para Games 2022 juga dimeriahkan dengan iringan tarian Reog Ponorogo.

Logo ASEAN Para Games 2022 kali ini digambarkan lewat bentuk Wayang Gunungan yang memiliki makna simbol babak baru mewakili momen kebangkitan setelah era pandemi dan bentuk Keris Ladrang Surakarta yang memiliki arti lambang perjuangan melambangkan semangat atlet’.

Selain itu, maskot Rajamala, maskot ini dikenal sebagai sosok tiada tanding dan disimbolkan sebagai kekuatan untuk menolak bala atau aura negatif. Rajamala juga menjadi pusaka keraton berbentuk canthik yakni kepala kapal kerajaan, yang melambangkan kebesaran Keraton Surakarta.

"Kami memilih logo dan maskot tentunya yang menandakan ciri khas budaya Kota Solo dan tentunya kami ingin menampilkan sesuatu yang khas Solo banget," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya