Berita

Presiden China Xi Jinping/Net

Dunia

Didatangi Xi Jinping, Hong Kong Larang Beberapa Jurnalis Liput Peringatan 1 Juli

KAMIS, 30 JUNI 2022 | 13:42 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Xi Jinping diperkirakan akan menghadiri peringatan 25 tahun diserahkannya Hong Kong kepada China yang jatuh pada Jumat (1/7).

Menjelang peringatan tersebut, keamanan Hong Kong diperketat, dengan beberapa bagian kota ditutup dan beberapa jurnalis dilarang menghadiri acara.

Sejauh ini, rincian terkait perjalanan Xi ke Hong Kong masih dirahasiakan. Ini akan menjadi kunjungan pertama Xi ke luar daratan China sejak pandemi Covid-19.

Tetapi menurut AFP, Xi kemungkinan akan bermalam di Shenzhen, sebelum berangkat ke Hong Kong.

Acara peringatan tersebut hanya akan dihadiri oleh pejabat tinggi yang aturan ketat, meliputi pembatasan kontak sosial, tes PCR, hingga karantina di hotel.

Otoritas Hong Kong juga telah meningkatkan pengawasan, termasuk melakukan sembilan penangkapan selama sepekan terakhir.

Liga Sosial Demokrat, salah satu dari sedikit kelompok oposisi Hong Kong yang tersisa, mengatakan tidak akan berdemonstrasi pada 1 Juli setelah diimbau petugas keamanan nasional.

Kelompok jajak pendapat teratas Hong Kong juga mengumumkan akan menunda penerbitan hasil survei yang mengukur popularitas pemerintah.

Umumnya, peringatan 1 Juli di Hong Kong ditandai dengan demonstrasi damai, di mana puluhan ribu orang turun ke jalan. Namun setelah China memberlakukan UU Keamanan Nasional di Hong Kong, wajah kota tersebut berubah, dengan pertemuan publik dilarang secara tidak langsung.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya