Berita

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat tiba di Kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara/RMOL

Politik

Kedatangannya ke Kertanegara Disambut Prabowo, AHY: Silaturahim

JUMAT, 24 JUNI 2022 | 20:58 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama rombongan menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Jumat malam (24/6).

AHY dan rombongan tiba sekitar pukul 18.55 WIB. Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu ditemani Sekjen Demorkat Teuku Riefky, Bendum DPP Demorkat Renville Antonio, Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Panjaitan, dan sejumlah pejabat teras DPP Partai Demokrat.

Kepada wartawan, AHY yang mengenakan baju batik lengan panjang bercorak biru itu mengaku akan bersilaturahim dengan Prabowo Subianto.

“Mau silaturahim, silaturahim,” singkat AHY.

Kedatangan AHY disambut langsung Prabowo Subianto yang mengenakan baju safari coklat-coklat khas Menteri Pertahanan. AHY dan rombongan langsung diperkenankan masuk ke dalam ruangan.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL hingga kini pukul 20.44 WIB, AHY dan Prabowo masih melangsungkan pertemuan tertutup. Sementara awal media masih menunggu di teras Rumah Kertanegara Nomor 4.

Sebelum ke kediaman Prabowo, AHY telah melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di Nasdem Tower Jakarta pada Kamis kemarin (23/6). Pertemuan antara elite Partai Demokrat dengan elite Partai Nasdem ini berlangsung penuh dengan keakraban dan canda.

“Saya katakan yang pertama dengan suasana kekerabatan, yang penuh dengan banyak candaan, sekaligus juga sharing bertukar pikiran bersama terhadap masalah-masalah yang aktual pada saat ini,” kata Surya Paloh di lobi Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Kamis (23/6).

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya