Berita

Penandatanganan Nota Kesepahaman antara bank bjb dengan PPAD/Net

Bisnis

Kolaborasi dengan PPAD, bank bjb Siap Beri Kemudahan Perbankan Bagi Purnawirawan TNI AD

RABU, 22 JUNI 2022 | 15:43 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kolaborasi dan sinergi terus dilakukan bank bjb dalam memberikan kemudahan pada nasabah. Kali ini, sinergi dilakukan dengan Persatuan Purnawirawan TNI-AD (PPAD) dengan menghadirkan layanan funding, lending, serta transaksi yang memudahkan nasabah.

Nota Kesepahaman antara bank bjb dengan PPAD digelar kemarin, Selasa (21/6). Lokasinya di Ruang Rapat Lantai 7 Menara bank bjb, Kota Bandung.

Penandatangan dihadiri Ketua Umum PPAD yakni Letjen TNI (Purn) Dr. (H.C) Doni Monardo; Ketua Bidang Ekonomi Mayjen TNI (Purn) Wiyarto; Wakil Ketua Bidang Ekonomi Brigjen TNI (Purn) Edison Simanjuntak; anggota Bidang Ekonomi Brigjen TNI (Purn) Aminulloh, Sekretaris Bidang Hukum Kolonel Chk. (Purn) Murtini, S.H., M.H; anggota Bidang Ekonomi Een Iriawan Putra; dan Tim PT Parigi Aquakultura Prima (PAP).


Sementara dari pihak bank bjb dihadiri oleh Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi; Direktur Konsumer dan Ritel bank bjb Suartini; Pelaksana Tugas (Plt) Pemimpin Divisi Hubungan Kelembagaan bank bjb Denny Mulyadi; dan Pemimpin Divisi Ritel bank bjb Rudy Purwadhi.

MoU yang ditandatangani adalah funding, lending, serta transaksi yaitu sarana layanan perbankan yang membantu dan memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan, meliputi penggunaan layanan informasi keuangan perbankan, serta jasa layanan perbankan lainnya sesuai dengan kesepakatan para pihak.

“Kami, bank bjb berkolaborasi dengan PPAD untuk menghadirkan kemudahan layanan perbankan bagi Purnawirawan TNI AD," ujar Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto, sebagaimana diberitakan laman resmi bank bjb, Rabu (22/6).

Widi mengurai bahwa bank bjb dan Persatuan Purnawirawan TNI-AD (PPAD) memiliki visi dan misi yang sejalan, yakni menjaga dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang diproklamasikan pada 17 Agustus 1945 berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Diharapkan kerjasama ini bisa memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa atas dasar persaudaraan dan kekeluargaan serta mempererat kesetiakawanan sosial sesama anggota dan warga PPAD.

“Kami, bank bjb, mendukung tugas PPAD melaksanakan kegiatan khususnya di bidang ekonomi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan anggota dan keluarga PPAD," kata Widi.

Menurut Widi, sinergi bank bjb dengan PPAD juga memiliki potensi kerjasama bisnis yang menjanjikan, yakni potensi pengelolaan giro, serta potensi penggunaan layanan bank seperti Payroll, IBC, VA dan Prioritas.

"Kerjasama bank bjb dan PPAD akan saling menguntungkan dan diharapkan akan mempererat hubungan kedua belah pihak," kata Widi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya