Berita

Ribka Tjiptaning dan Tri Rismaharini beri pembekalan untuk para para Ketua DPD dalam Rakernas II hari kedua di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan/Ist

Politik

Rakernas PDIP Hari Kedua, Risma dan Ribka Tjiptaning Beri Pembekalan ke Ketua DPD PDIP

RABU, 22 JUNI 2022 | 11:10 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Tri Rismaharini atau Risma menjadi pengisi materi pembekalan untuk para Ketua DPD PDIP pada hari kedua Rakernas II 2021 di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu siang (22/6).

Tak sendiri, Risma mengisi pembekalan bersama Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat dan Ribka Tjiptaning yang duduk di depan peserta Rakernas II PDIP.

Tampak sejumlah pengurus DPP PDIP lainnya seperti Rudianto Tjen, Mindo Sianipar, I Made Urip, Rokhmin Dahuri, Hamka Haq, dan Kepala BKNP PDIP Aria Bima, pun hendak menyampaikan materi.

Hadir juga sejumlah gubernur dari PDIP, di antaranya Gubernur Bali, Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Mantan Wali Kota Surabaya itu membeberkan kinerjanya sebagai Mensos yang mengedepankan prinsip 3 T, yakni terdepan, terpencil, dan terbelakang. Kerja ini merupakan perwujudan ideologi kerakyatan yang dipegang oleh PDIP.

Adapun, prinsip 3 T dimaksudkan untuk memberdayakan rakyat Indonesia di pedalaman agar menikmati akses yang sama dengan warga kota.

Alumni Institut Teknologi Sepuluh November itu mengaku semasa menjadi Mensos sudah mengurusi beberapa kebutuhan penting warga di Pulau Bertam, Kepulauan Riau.

Semisal, kata Risma, pemerintah sudah mengusahakan air bersih dan pembangunan tower agar warga di sana bisa berkomunikasi.

"Ada air bersih. Sekarang sudah bisa berkomunikasi. Kami bangun di situ agar mereka bisa belajar daring. Kami pasang tower, ada jaringan," lanjut Risma.

Risma kemudian mengatakan, pemerintah juga sudah mengurusi kebutuhan warga pedalaman di Kampung Erosaman, Distrik Derkoumur, Kabupaten Asmat, Papua.

Awalnya, kata dia, pemerintah menyampaikan bantuan yang belakangan menjadi kiriman pertama yang pernah mendarat di Kampung Erosaman.

"Waktu itu saya memberikan bantuan. Menurut uskup di sana, itu bantuan pertama yang disampaikan," lanjut Risma.

Pembekalan dari Risma tidak hanya diberikan bagi Ketua DPD PDIP di 34 provinsi dan gubernur dari para kepala daerah. Para Bendahara DPD PDIP di 34 provinsi juga menerima pembelian serupa, dari ruang kelas lain melalui sambungan video.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya