Berita

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka belajar berkuda di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat/Ist

Politik

Ajari Gibran Berkuda, Prabowo: Berkuda Sunah Rasulullah, Tidak ada Kata Terlambat untuk Belajar

SABTU, 18 JUNI 2022 | 15:41 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (18/6).

Kedatangan Gibran di Hambalang sekitar pukul 9.30 WIB dan disambut langsung oleh Prabowo Subianto. Keduanya langsung berjalan menuju arena kuda di padepokan Garuda Yaksa.

Gibran tampak antusias karena diberi kesempatan untuk belajar berkuda bersama Prabowo. Prabowo pun terlihat senang karena dapat memberi arahan kepada Gibran tentang tata cara menaiki kuda.

"Dulu saya belajar menaiki kuda pada usia 52 tahun, tidak ada kata terlambat untuk belajar. Karena berkuda adalah sunah Rasulullah SAW bagi laki-laki muslim" kata Prabowo kepada putera sulung Presiden Joko Widodo itu.

Prabowo melanjutkan bahwa latihan berkuda ini akan ada sesi selanjutnya.

Gibran pun mengaku siap melanjutkan sesi kedua latihan berkuda itu dengan mantan Danjen Kopassus itu.

"Siap Bapak," ujar Gibran.

Usai berkuda, keduanya lantas menikmati hidangan dalam satu meja yang sudah disiapkan berupa bubur manado, bacang, siomay, dan tak lupa kopi khas Hambalang.

Gibran tampak menikmati hidangan yang disajikan oleh Menteri Pertahanan itu.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya