Berita

Mantan Perdana Menteri Malaysia Tun Mahathir Mohamad memberikan kuliah umum dalam rangkaian Rapat Kerja Nasinal (Rakernas) Partai Nasdem di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta/RMOL

Politik

Mahathir Mohamad Puji Jokowi dan Peran Partai Nasdem di Pemerintahan

JUMAT, 17 JUNI 2022 | 19:14 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad memuji kepemimpinan Presiden Joko Widodo dalam menjalankan roda pemerintahan Indonesia.

Pujian itu, disampaikan Mahathir di hadapan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan ribuan kader Nasdem se-Indonesia dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasdem di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6).

Mahathir yang dihadirkan kuliah umum, menjabarkan kriteria-kriteria pemimpin terbaik untuk Indonesia. Dia juga menceritakan kepemimpinannya di Malaysia selama 40 tahun. Lewat pengalaman itu, dia menyimpulkan beberapa hal tentang sosok pemimpin yang ideal bagi rakyat.

Salah satunya, kata dia, seorang pemimpin harus mampu menjadi degub jantung dan nadi rakyatnya, yang memiliki arti mendalam bahwa seorang pemimpin harus berpihak kepada rakyat, dan merasakan keresahan rakyat.

Menurutnya, kepemimpinan Presiden Jokowi telah berhasil dan dalam batas wajar. Selain itu, keterlibatan Partai Nasdem dalam koalisi pemerintah turut andil membangun Indonesia lebih baik.

"Alhamdulillah dari pemerharian saya dan juga apa yang saya dengar Indonesia di bawah kepemimpinan Pak Jokowi sedang berjalan di atas landasan yang sewajarnya, pastinya Partai Nasdem dan kepemimpinannya Bapak Surya Paloh turut berperanan membantu memastikan kepemimpinan nasional Indonesia,” ujar Mahathir.

Dia mengatakan, Malaysia harusnya turut bangga dengan pencapaian yang dimiliki Indonesia, lantaran akan berpengaruh sangat tinggi bagi kedua negara tersebut.

"Seharusnya Malaysia tumpang berbangga apabila Indonesia mencapai kejayaan dan rakyatnya mencapai keselesaan hidup karena ini, kejayaan ini akan turut dirasai dan dinikmati oleh seluruh Nusantara,” pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

SPS Aceh Dinobatkan sebagai SPS Provinsi Terbaik 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:53

Hari Ini Nasdem Muara Enim Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:36

Prof Sugianto Janjikan Netralitas ASN pada Pilkada 2024 kalau Ditunjuk jadi Pj Bupati

Rabu, 01 Mei 2024 | 05:14

Teriakan "Ijeck Gubernur" Menggema di Syukuran Kosgoro 1957 Sumut

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:58

Dihiasi 2 Penalti, Bayern Vs Madrid Berakhir 2-2

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:46

Dai Kondang Ustaz Das'ad Latif Masuk Daftar Kandidat Nasdem untuk Pilwalkot Makassar

Rabu, 01 Mei 2024 | 04:22

Jelang Pilkada, Pj Gubernur Jabar Minta Seluruh ASN Jaga Netralitas

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:58

Ekonomi Pakistan Semakin Buruk

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:37

Kader PKB Daftar sebagai Bacabup Aceh Besar lewat Demokrat

Rabu, 01 Mei 2024 | 03:29

Ngaku Punya Program Palembang Bebas Banjir, Firmansyah Hadi Daftar di PDIP

Rabu, 01 Mei 2024 | 02:31

Selengkapnya