Berita

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan istri Atalia Praratya/Repro

Nusantara

Ridwan Kamil Satu Mobil dengan Jenazah Eril Menuju Bandung

MINGGU, 12 JUNI 2022 | 17:23 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kendaraan mobil jenazah yang membawa putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah menuju ke Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat untuk disemayamkan, Minggu sore (12/6)

Jenazah Eril telah meninggalkan Gedung Cargo Jenazah Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 16.54 WIB dengan pengawalan dari petugas Kepolisian Lalu Lintas melalui jalur darat menuju ke Bandung, Jawa Barat.

Terlihat, yang turut dalam satu mobil dengan jenazah Eril adalah Ridwan Kamil. Ridwan Kamil sebelumnya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada wartawan.

"Terima kasih, terima kasih," ucap Ridwan Kamil saat menghampiri wartawan bersama istrinya, Atalia Praratya sebelum masuk ke mobil jenazah.

Hingga pukul 16.58 WIB, iring-iringan mobil yang mengantar jenazah Eril telah meninggalkan area Bandara Soekarno-Hatta. Diperkirakan akan tiba di Bandung sekitar dua jam perjalanan.

Jenazah Eril sebelumnya terlebih dahulu dilakukan serah terima dari Kementerian Luar Negeri kepada keluarga Ridwan Kamil, seperti halnya Warga Negara Indonesia (WNI) lainnya yang meninggal di luar negeri.

Jenazah Eril akan dishalatkan di Gedung Pakuan Bandung. Untuk kemudian dimakamkan di Islamic Center Batul Ridwan, Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6) pukul 11.00 WIB.

Eril meninggal dunia setelah tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei lalu. Setelah 14 hari, jasadnya ditemukan di Bendungan Engehalde.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Ukraina Lancarkan Serangan Drone di Beberapa Wilayah Rusia

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:03

Bonus Olimpiade Ditahan, Polisi Prancis Ancam Ganggu Prosesi Estafet Obor

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:02

Antisipasi Main Judi Online, HP Prajurit Marinir Disidak Staf Intelijen

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:37

Ikut Aturan Pemerintah, Alibaba akan Dirikan Pusat Data di Vietnam

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:29

KI DKI Ajak Pekerja Manfaatkan Hak Akses Informasi Publik

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:27

Negara Pro Rakyat Harus Hapus Sistem Kontrak dan Outsourcing

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:17

Bandara Solo Berpeluang Kembali Berstatus Internasional

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:09

Polisi New York Terobos Barikade Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:02

Taruna Lintas Instansi Ikuti Latsitardarnus 2024 dengan KRI BAC-593

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:55

Peta Koalisi Pilpres Diramalkan Tak Awet hingga Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:50

Selengkapnya