Berita

Jubir Pemprov Jabar, Wahyu Mijaya dalam konferensi pers di Gedung Pakuan/RMOLJabar

Nusantara

Jubir Pemprov Jabar: Jenazah Eril akan Dijemput di Bandara Soetta, Langsung Berangkat ke Bandung

JUMAT, 10 JUNI 2022 | 05:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Prosedur penjemputan jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz, putra Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terus dikoordinasikan Pemprov Jabar dengan pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Swiss.

Jurubicara Pemprov Jabar, Wahyu Mijaya menerangkan, jenazah almarhum Eril diperkirakan tiba di Jakarta pada Sabtu (11/6) atau Minggu (12/6) dan akan langsung dibawa ke Bandung.

Dalam proses penjemputan tersebut, terang Wahyu, pihak keluarga hanya menjemput jenazah almarhum di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

"Kemungkinan menjemput (jenazah Eril) hanya di Bandara (Soekarno-Hatta) saja tidak ke Swiss," kata Wahyu dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (9/6).

Sementara terkait rumah duka, Wahyu belum mengetahui lokasi pastinya. Termasuk lokasi pemakaman almarhum Eril karena harus berkoordinasi dengan pihak keluarga.

"Ini informasinya baru didapat tadi, apakah rumah duka akan di sini (Gedung Pakuan) atau rumah pribadi beliau (Ridwan Kamil). Nanti akan diinfokan," kata dia.

"Lokasi pemakaman nanti akan ditentukan keluarga. Jadi kami belum bisa menyampaikan titik lokasi pastinya. Dan InsyaAllah pada saatnya nanti kita sampaikan," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya