Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dan Dutabesar Ukraina untuk Republik Indonesia, Y.M. Vasyl Hamianin/Ist

Politik

Bertemu Airlangga Dubes Hamianin Apresiasi Perhatian Indonesia kepada Ukraina

RABU, 08 JUNI 2022 | 13:00 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Apresiasi tinggi disampaikan pemerintah Ukraina atas perhatian Indonesia yang mengundang Presiden Ukraina dalam pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Bali, November 2022 mendatang.

Hal tersebut disampaikan Dutabesar Ukraina untuk Republik Indonesia, Y.M. Vasyl Hamianin ketika melakukan pertemuan dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, Selasa (7/6).

Menurut Dubes Hamianin, posisi G20 penting dan sangat menentukan dalam mengupayakan penyelesaian konflik di Ukraina. G20, kata dia, merupakan cerminan representasi negara-negara yang ada di dunia.


Meskipun agenda utama G20 adalah bidang ekonomi, tapi G20 tidak dapat dipisahkan dari berbagai situasi atau permasalahan yang sedang melanda dunia saat ini, seperti food security, energy security hingga logistik.

Dalam kesempatan tersebut, Menko Airlangga menyampaikan posisi Pemerintah RI bahwa konflik di Ukraina harus segera dihentikan agar kedaulatan dan integritas teritorial Ukraina dapat dihormati, sesuai prinsip dan tujuan yang tercantum dalam Piagam PBB dan hukum internasional.

"Pemerintah RI konsisten menyampaikan posisi tersebut di berbagai pertemuan penting yang digelar baik dalam maupun luar negeri," kata Airlangga dalam keterangan tertulisnya, Rabu (8/6).

Pemerintah RI juga menyampaikan concern terkait penanganan krisis kemanusiaan sebagai dampak dari konflik. Pemerintah RI juga siap mendukung dan mengirimkan bantuan kemanusiaan, melalui Palang Merah Ukraina.

Dalam pertemuan tersebut, Menko Airlangga didampingi Ketua Komisi I DPR, Meutia Hafid dan Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional, Edi P. Pambudi. Sementara Dutabesar Hamianin disertai Sekretaris I pada Kedubes Ukraina di Jakarta.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya