Berita

Temu Nasional ke-XIII BEM Nusantara menetapkan A Faruuq menjadi Koordinator Pusat/ist

Nusantara

Temu Nasional ke-XIII, A Faruuq Terpilih Jadi Koordinator Pusat BEM Nusantara

MINGGU, 29 MEI 2022 | 20:12 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara menggelar temu nasional ke-XIII selama seminggu penuh dari mulai 20 sampai 26 Mei 2022. Rangkaian pertemuan ini digelar di Hall Room Universitas Serang Raya (Unsera), Banten.

“Temu Nasional XIII ini agenda tahunan sebagai wadah penyatuan persepsi arah gerak dan regenerasi BEM Nusantara," kata Steering Committee Temu Nasional XIII, Aldy Ibura dalam keterangan tertulisnya, Minggu (29/5).

pembukaan temu nasinal dibuka langsung oleh Rektor Unsera dan dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Serang. Di Hari kedua, digelar sidang pleno dipimpin oleh presidium sementara yang diwakili 3 orang Steering Committee. Pembahasan pleno hari pertama dibuka dengan penetapan agenda acara dan presidium tetap.

Hari ketiga, sidang pleno dimulai dengan pembahasan tata tertib yang dipimpin oleh presidium tetap, yaitu Aqyas Sholeh dari UIN Sunan Ampel Surabaya sebagai presidium satu, Jihad Nahumarury dari Universitas Darussalam Maluku sebagai presidium dua, dan Yusril dari IBI Kosgoro 1957 sebagai presidium tiga.

Sidang pleno berjalan dengan tempo cukup alot karena banyak dari peserta bersinggungan pendapat. Di hari keempat, digelar sidang komisi internal dan eksternal.

“Isu yang menjadi pembahasan internal dan eksternal. Pembahasan ini dilakukan dengan tujuan evaluasi dan merumuskan pilot progres BEM Nusantara kedepan” terang presidium satu, Aqyas Sholeh.

Di hari kelima, sidang digelar dengan pembahasan Garis Besar Haluan Kerja (GBHK) yang menjadi pondasi BEM Nusantara dalam bergerak. Pembahasan GBHK berlangsung dari sore hari hingga pukul 11 malam, hingga tercapainya kesepakatan dalam forum.

Agenda pemilihan Koordinator Pusat turut dilangsungkan sebagai salah satu acara inti. Setidaknya, 4 kandidat calon koordinator pusat (Cakorpus), yaitu A Faruuq dari Jawa Timur, Malik Fajar Ramadhan dari Jawa Barat, Ega Setiawan dari Banten, dan Hasir dari Sulawesi Tenggara.

Hasilnya, A Faruuq terpilih sebagai Koordinator Pusat BEM Nusantara periode 2022/2023. Acara diakhiri dengan pembacaan konsideran diikuti penetapan Korda, Koordinator Nusantara/Pulau (Kornus) masing-masing wilayah dan ditutup dengan penetapan Koordinator Pusat terpilih.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya