Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara puncak perayaaan Hari Buruh Internasional atau May Day Fiesta tahun 2022/Ist

Politik

BEM Nusantara Puji Langkah Humanis Kapolri Hadiri May Day Fiesta di Gelora Bung Karno

SENIN, 16 MEI 2022 | 22:19 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Langkah humanis Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sampai hadir menyapa buruh yang menggelar May Day Fiesta di Gelora Bung Karno, Jakarta, berbuah pujian.

Koordinator Pusat (Korpus) BEM Nusantara, Dimas Prayoga menilai kehadiran Jenderal Sigit di tengah ramainya buruh adalah hal positif.

"Hal ini sekaligus merupakan wujud pengakuan negara terhadap kaum buruh yang selama ini kita tahu bahwa buruh memiliki peran penting dalam upaya pemulihan ekonomi nasional," kata Dimas kepada wartawan, Senin (16/5).


Ditambahkan Sekretaris Pusat BEM Nusantara Ridho Alamsyah, langkah humanis dari kepolisian mampu menjaga kekondusifan di Gelora Bung Karno yang ramai oleh puluhan ribu buruh.

"Kami mengapresiasi Kapolri dalam menjaga keamanan dan ketertiban ketika mengawal aksi buruh pada momentum May Day tahun ini," tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, meski guyuran hujan membasahi Gelora Bung Karno pada Minggu siang (15/5), tak menghentikan langkah Jenderal Sigit untuk ikut meninjau pengamanan dalam rangka memperingati May Day 2022,

Sambutan hangat dari kelompok buruh pun bergemuruh menyambut kehadiran Jendral Listyo Sigit. Ia lantas membalas dengan suara lantang, dengan menyerukan pekik perjuangan dari kelompok buruh.

"Dalam kesempatan ini, izinkan saya untuk mengucapkan pekik perjuangan buruh. Hidup buruh! Hidup buruh! Hidup buruh!” teriak Jenderal Sigit.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya