Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Masyarakat Rasakan Peran Besar Polri dalam Kelancaran Mudik, BPJT: Terima Kasih atas Pelayanan yang Maksimal

SENIN, 16 MEI 2022 | 08:59 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kolaborasi pemerintah dan stakeholder terkait dalam melancarkan arus mudik Idulfitri 1443 Hijriah, berbuah apresiasi dari masyarakat. Terlebih, sudah dua tahun belakangan masyarakat dilarang mudik seiring merebaknya pandemi Covid-19 di tanah air.

Dalam survei terbaru Lembaga survei Indikator Politik Indonesia, salah satu institusi yang dipandang berperan penting dalam kelancaran arus mudik adalah kepolisian. Tepatnya, 57,8 persen responden cukup puas dan 19,7 persen merasakan kepolisian memiliki peran signifikan dalam menciptakan kelancaran lalu lintas saat mudik.

“Secara akumulasi hasil survei menunjukkan 77,5 persen responden menilai Polri memiliki peran signfikan dalam kelancaran mudik 2022,” ujar Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, dalam paparan surveinya, Minggu (15/5).


Sejalan dengan survei tersebut, Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR, Danang Parikesit, juga memberikan apresiasi kepada kinerja kepolisian dalam mengawal mudik Lebaran 2022.

Kata Danang, dengan kolaborasi bersama kepolisian, khususnya Korps Lalu Lintas (Korlantas) di tingkat pusat sampai jajaran di daerah, pelayanan mudik bagi masyarakat berjalan baik tanpa ada kendala berarti.

“Kami berterima kasih atas peran dan kerja keras seluruh stakeholders, khususnya Korlantas, Direkorat Lantas Polda, dan Satuan Lantas Polres yang telah memberi pelayanan maksimal,” pungkasnya.

Indikator Politik Indonesia melakukan survei ini pada medio 5-20 Mei 2022 dengan melibatkan 1.228 responden.

Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD). RDD adalah teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak.

Survei ini menentukan toleransi kesalahan atau margin of error 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya