Berita

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani/Net

Politik

Airlangga Bikin Poros Bertiga Bersatu, Begini Kata Demokrat

JUMAT, 13 MEI 2022 | 13:59 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

DPP Partai Demokrat menghargai pembentukan koalisi “Bertiga-Bersatu” yang digalang Golkar bersama PAN dan PPP di Rumah Heritage Sam Ratulangi, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis kemarin (12/5). Sekalipun beberapa waktu sebelumnya Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mesra dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Partai Demokrat menilai pembentukan koalisi itu selaras dengan salah satu tujuan mereka, yaitu untuk menghilangkan polarisasi pada Pemilu 2024. Demokrat tidak ingin hanya ada dua poros koalisi sebagaimana terjadi pada Pilpres 2019 lalu.

“Kami menghargai dan menghormati kesepahaman yang terbangun antara Partai Golkar, PPP dan PAN. Kami memiliki kesamaan pandangan dan komitmen untuk menghindari pembelahan pada 2024 nanti agar tak hanya terbentuk dua poros,” kata Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani kepada Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu, Jumat )(13/5).

“Ini selalu ditegaskan Mas Ketum AHY pada berbagai kesempatan,” imbuhnya.

Meski begitu, Kamhar menyatakan pihaknya masih mempertimbangkan untuk bergabung dengan koalisi Bersatu-Bertiga tersebut. Termasuk memungkinkan untuk Partai Demokrat justru akan membentuk poros koalisi baru pada Pemilu 2024.

“Tentu mesti ada penjajakan dan pembicaraan lebih lanjut untuk sampai pada keputusan ikut bergabung atau membentuk poros baru,” tuturnya.

“Dengan tetap pada pandangan menghindari hanya terbentuknya dua poros agar tak melanggengkan pembelahan di masyarakat,” sambung Kamhar.

Kamhar berharap agar terjadi pendewasaan politik dengan tidak mengeksploitasi politik identitas secara berlebihan pada Pemilu 2024 nanti. Juga parpol bisa menempatkan kontestasi politik sebagai kawan bertanding bukan sebagai musuh.

“Cara pandang seperti ini yang mesti dipedomani agar pemilu 2024 nanti bisa berjalan secara demokratis dalam suasana yang sejuk,” pungkasnya.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga mengisyaratkan pertemuan dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa merupakan koalisi antar parpol. Ia menyebut pertemuan itu adalah “Bertiga-Bersatu”. Bersatu itu yakni; beringin, matahari, dan baitullah (Ka’bah)

“Jadi pertemuan ini tentu diharapkan dengan matahari ini PAN bisa berjalan, dan pohon beringin semakin tunbuh. Dan juga pertemuan kerja sama ini adalah yang diridhoi oleh Allah SWT,” kata Airlangga di Rumah Heritage Sam Ratulangi, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis malam (12/5).

Beberapa hari sebelumnya, Airlangga Hartarto juga bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Pertemuan itu digelar di kediaman Airlangga di Jalan Widya Candra 3 no. 6, Jakarta, pada Sabtu (7/5).

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya