Berita

Koordinator Penggerak Milenial Indonesia (PMI), M. Adhiya Muzakki/Net

Politik

Koordinator PMI: Kolaborasi Pemerintah dan Polri Lancarkan Arus Mudik Pantas Diapreasiasi

KAMIS, 12 MEI 2022 | 23:19 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kelancaran arus mudik dan balik masa libur Idulfitri 1443 Hijriah membuahkan apresiasi kepada pemerintah, Polri serta elemen pendukung lainnya.

Apreasiasi itu, salah satunya disampaikan Koordinator Penggerak Milenial Indonesia (PMI), M. Adhiya Muzakki.

"Pemerintah dan Polri berperan besar dalam suksesi lancarnya arus mudik dan arus balik Idulfitri tahun ini. Kami beri apresiasi sebesar-besarnya," ujar Adhiya kepada wartawan, Kamis (12/5).


Dikatakan Adhiya, mayoritas pemudik menggunakan moda transportasi darat dan melalui jalan tol. Dalam hal ini, kolaborasi Pemerintah dengan pembangunan infrastruktur dan jalan tol, Polri dengan rekayasa lalu lintasnya dan sejumlah skema yang diberlakukan sukses melancarkan mobilitas masyarakat.

”Upaya manajemen prioritas dengan rekayasa lalu lintas yang dilakukan di jalan Tol Trans Jawa berupa ganjil genap, arus searah (one way) dan arus berlawanan arah (contra flow) sudah maksimal,” terangnya.

Walaupun mudik tahun ini terbilang padat, lanjutnya, justru mendapat penanganan yang jauh lebih baik. Berdasarkan data Jasa Marga mencatat 1,7 juta kendaraan keluar Jabodetabek sampai H-1 lebaran.

"Angka ini lebih tinggi 9.5 persen dari tahun 2019 dan memecahkan rekor lalu lintas tertinggi sepanjang sejarah mudik," katanya.

Meski lalu lintas padat, namun angka kecelakaan tahun ini justru turun. Juga berdasarkan data Jasa Raharja, jumlah kecelakaan lalu lintas tahun 2022 menurun dibandingkan tahun 2019.

"Ini menjadi rekor baru selama budaya mudik. Dan semuanya lancar terkendali juga teratasi dengan baik oleh pemerintah dan Polri," tuturnya.

Adhiya menilai, kesuksesan ini dikarenakan dua hal. Pertama, infrastruktur yang dibangun pemerintah sangat memadai, serta rekayasa lalu lintas yang telah di skemakan oleh Polri. Dua hal itulah kunci dibalik suksesnya arus mudik dan arus balik tahun ini.

"Dua hal itulah yang membuat mudik dan arus balik tahun ini sukses, aman, dan terkendali," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya