Berita

Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri dan Presiden Korea Selatan, Yoon Suk-yeol ketika bertemu di Istana Kepresidenan Korea di Seoul, Korea Selatan pada Rabu, 11 Mei 2022/Ist

Dunia

Megawati Sampaikan Salam Hangat Presiden Jokowi kepada Presiden Yoon Suk-yeol

RABU, 11 MEI 2022 | 13:57 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri menyampaikan titipan salam hangat Presiden Joko Widodo kepada Presiden Korea Selatan, Yoon Suk-yeol.

Itu dilakukan ketikan Yoon mengundang Megawati ke Istana Kepresidenan Korea di Seoul pada Rabu (11/5).

“Pada kesempatan yang sangat baik ini saya pribadi dan keluarga, dan atas nama Presiden Joko Widodo, sekali lagi ingin menyampaikan selamat atas menjadi presiden ke 20 Korea Selatan,” kata Megawati.


Ucapan Megawati itu langsung dibalas oleh Yoon.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo,” ucap presiden yang baru dilantik pada Selasa (10/5) itu.

Ketika berbincang dengan Yoon, Megawati mengatakan kunjunganya ke Korea Selatan dilakukan atas izin Jokowi.

“Beliau menyampaikan secara pribadi, menyampaikan salam 'hormat saya dan tolong sampaikan undangan pada suatu saat nanti (Presiden Yoon) dapat berkunjung ke Indonesia',” kata Megawati, menggemakan ucapan Jokowi.

Merespons hal itu, Yoon kembali menyampaikan ungkapan terima kasihnya untuk Jokowi.

“Saya sangat berterima kasih dan mohon sampaikan rasa terima kasih saya kepada Pak Presiden (Jokowi),” tutur Yoon.

Usai pertemuan, Yoon mengantar Megawati hingga ke dalam mobil. Mereka tampak berbincang-bincang sampai akhirnya Megawati memasuki mobil.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya