Berita

Kasus Covid-19 peer 9 Mei 2022/Repro

Politik

Tambahan Kasus Aktif Covid-19 Hari Ini Cuma Turun 114 Orang

SENIN, 09 MEI 2022 | 18:20 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Jumlah kasus aktif Covid-19 di Indonesia per Sabtu petang (7/5) masih terus berkurang, meskipun masih terdapat kasus baru Covid-19 yang memiliki selisih sedikit dengan kasus sembuh.

Dalam catatan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, kasus aktif Indonesia hari ini menjadi 6.078 orang, atau berkurang 114 orang dari jumlah total kasus aktif kemarin yang berada di angka 6.192 orang.

Jika dilihat secara persentase, kasus aktif di Indonesia kini tercatat sebanyak 0,1 persen dari total kasus positif.

Untuk jumlah kasus positif baru secara nasional hari ini bertambah sebanyak 254 orang, lebih rendah dari kasus sembuh yang bertambah sebanyak 353 orang.

Secara total nasional, kasus sembuh di Indonesia kini sudah sebanyak 5.886.211 orang atau sebanyak 97,3 persen dari total kasus positif positif Covid-19 nasional yang sudah sebanyak 6.048.685 orang.

Jika dilihat rinci, provinsi yang mencatat tambahan kasus positif paling banyak untuk hari ini di DKI Jakarta sebanyak 102 orang. Sementara sisanya tersebar di 22 provinsi, dengan tambahan kasus positif pada rentang angka kenaikan mulai dari yang terendah 1 kasus hingga 31 kasus.

Semetara ada 11 provinsi yang nol kasus positif. Di antaranya di Aceh, Riau, Jambi, Sumsel, Bengkulu, Kalsel, Kalut, Sulut, Sulteng, Sulbar, dan Maluku.

Untuk kasus meninggal nasional hari ini bertambah sebanyak 15 orang. Jika dilihat totalnya, kasus meninggal kini naik menjadi 156.396 orang atau sebesar 2,6 persen dari total kasus positif.

Dilihat secara rinci, ada 7 provinsi yang menyumbang angka kematian hari ini, dengan yang tertinggi di Jawa Tengah sebanyak 6 kasus. Sementara sisanya sebanyak 27 provinsi nihil kasus meninggal.

Adapun untuk jumlah orang yang diduga terinfeksi atau biasa disebut kasus suspek, Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada sebanyak 2.615 orang suspek tersebar di 34 provinsi yang terdampak Covid-19.

Pada hari ini, jumlah pemeriksaan yang dilakukan pemerintah sebanyak 123.237 orang dengan spesimen yang diambil sebanyak 204.338 sampel.

Untuk akumulasi pemeriksaan yang dilakukan di 1.234 laboratorium jejaring Satgas sejak April hingga hari ini, jumlahnya mencapai 63.565.579 orang dengan jumlah spesimen yang diambil mencapai 96.426.056 sampel.

Populer

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

Stasiun Manggarai Chaos!

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 13:03

UPDATE

Anak Usaha Telkom Hadirkan DreadHaunt, Gim Bergenre Survival Horror

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:57

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

2 Jam 1 Meja

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:40

Dua Mantan Pegawai Waskita Karya Digarap Kejagung

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:38

KPK Sita 7 Mobil dan Uang Rp1 Miliar usai Geledah 10 Rumah

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:24

Bareskrim Bakal Bongkar Puluhan Artis dan Influencer Terlibat Promosi Judol

Rabu, 09 Oktober 2024 | 00:42

Mudahkan Warga Urus Paspor, Imigration Lounge Kini Hadir di Mal Taman Anggrek

Rabu, 09 Oktober 2024 | 00:19

KPK Cekal 5 Tersangka Korupsi Pencairan Kredit Usaha Bank Jepara Artha

Selasa, 08 Oktober 2024 | 23:52

Polisi Tangkap Penyekap Bocah 12 Tahun Selama Seminggu di Kalideres

Selasa, 08 Oktober 2024 | 23:42

KPK Usut Dugaan Korupsi Pencairan Kredit Usaha BPR Bank Jepara Artha

Selasa, 08 Oktober 2024 | 22:52

Selengkapnya