Berita

Anggota DPR RI Andre Rosiade/Net

Politik

Andre Rosiade Apresiasi Keberhasilan Densus 88 Antiteror Ajak Ratusan Anggota NII Cabut Baiat

KAMIS, 28 APRIL 2022 | 09:58 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

RMOL. Langkah Detasemen Khusus 88 Antiteror bersama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dan Pemerintah Kabupaten Dharmasraya dalam menangani penyebaran kelompok Negara Islam Indonesia (NII) mendapat apresiasi anggota dewan.

Sebanyak 391 orang anggota kelompok NII di Sumatera Barat telah menyatakan ikrar setia pada NKRI. Mereka mengaku sadar bahwa organisasi yang diikuti terlarang. Cabut baiat massal tahap I ini dilakukan di Kantor Bupati Dharmasraya, Sumatera Barat, Rabu (27/4). Acara digelar atas inisiasi Densus 88 Antiteror Polri dengan pemerintah daerah setempat.

Anggota DPR RI Andre Rosiade yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatera Barat I bersyukur lantaran upaya bersama itu berhasil menginisiasi cabut baiat ratusan anggota kelompok NII. Apalagi langkah yang dilakukan melalui upaya persuasif.


"Alhamdulillah, kami sangat mengapresiasi kinerja Densus 88 yang berhasil menginisiasi 391 orang anggota NII Sumbar untuk berikrar setia terhadap NKRI dan mencabut baiat mereka,” ujar Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat itu kepada wartawan, Kamis (28/4).

Andre menilai, langkah soft approach dalam penanganan kasus terorisme penting dilakukan dan harus dikedepankan dalam mengantisipasi gerakan radikal.

"Jadi dengan pendekatan humanis, mereka bisa diarahkan ke jalan yang benar. Pendekatan soft approach dari Densus 88 ini memang harus dilakukan daripada hard approach," tegasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya