Berita

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir/Net

Politik

Erick Thohir: Wanita Indonesia adalah Tulang Punggung Ekonomi Maupun Karakter Bangsa Kita

KAMIS, 21 APRIL 2022 | 18:55 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Peranan ibu-ibu yang berkutat dalam dunia usaha ultra mikro bakal didukung perkembangannya oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

"Saya, sebagai menteri BUMN akan memastikan menjaga, mendampingi, mendorong keberpihakan kepada UMKM ultra mikro kepada ibu-ibu yang harus ditingkatkan," ujar Erick dalam acara BRI Woman 2022 yang disiarkan kanal Youtube Bank BRI pada Kamis (21/4).

Menurut Erick, sumbangsih pelaku usaha perempuan, utamanya ibu-ibu, terhadap perekonomian Indonesia cukup tinggi. Karena itu, dia melabeli mereka sebagai pahlawan wanita Indonesia yang ada setelah RA Kartini Djojo Adhiningrat, Cut Nyak Dien dari Aceh, dan juga Dewi Sartika dari Jawa Barat.

"Kalau pertanyaannya apakah ada pahlawan baru setelah mereka (pahlawan wanita Indonesia) lahir? Ada, tentu para wanita, ibu-ibu, adik-adik yang ada di depan saya," kata Erick.

"Kenapa? Sudah dibuktikan data-data. Kita akan menjadi negara maju bilamana kekuatan daripada wanita-wanita kita terus mendorong pertumbuhan ekonomi kita," sambungnya.

Dalam kesempatan itu, mantan pemilik klub sepak bola Inter Milan ini bercerita tentang perjuangan ibunya yang juga menjadi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sewaktu dirinya kecil, dengan tanpa menafikan kewajibannya sebagai seorang ibu rumah tangga.

"Saya menyaksikan sendiri bagaimana ibu saya berjualan dari pagi sampai sore. Memastikan juga merawat anaknya, kapan belajar, istirahat, main, kapan pulangnya, belum lagi menyiapkan makan malam. Itu salah satu kekuatan saya hari ini karena peranan ibu. ibu saya mengajarkan disiplin yang luar biasa," paparnya.

Lebih lanjut, Erick mengutip sebuah hadis yang menggambarkan kedudukan seorang perempuan, dalam hal ini seorang ibu.

Dari hadis tersebut, dia mengaku mendapat sebuah pembelajaran penting tentang peran penting wanita dalam pembangunan, baik dari segi ekonomi maupun pembangunan karakter bangsa.

"Sesuai hadis, yang selalu kita pelajari. Bagaimana Rasulullah SAW bicara yang namanya ibu itu 3 kali disebutkan, baru bapak. Artinya apa? Ibu-ibu adalah faktor tulang punggung. Wanita Indonesia adalah tulang punggung daripada ekonomi kemajuan bangsa kita ke depan maupun karakter bangsa kita," tuturnya.

"Jangan sampai kita menjadi negara maju tapi negara yang tidak punya budi daya, tidak punya karakter. Padahal kunci kesuksesan adalah di rumah tangga," demikian Erick.

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Pernah Bertugas di KPK, Kapolres Boyolali Jebolan Akpol 2003

Senin, 07 Oktober 2024 | 04:21

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Selebgram Korban Penganiayaan Ketum Parpol Ternyata Mantan Kekasih Atta Halilintar

Senin, 07 Oktober 2024 | 14:01

Jokowi Harus Minta Maaf kepada Try Sutrisno dan Keluarga

Senin, 07 Oktober 2024 | 16:58

UPDATE

Kasus Korupsi PT Timah, Sandra Dewi Siap jadi Saksi Buat Suaminya di Depan Hakim

Rabu, 09 Oktober 2024 | 22:05

Banjir Rendam 37 Gampong dan Ratusan Hektare Sawah di Aceh Utara

Rabu, 09 Oktober 2024 | 22:00

Perkuat SDM, PDIP-STIPAN kembali Teken MoU Kerja Sama Bidang Pendidikan

Rabu, 09 Oktober 2024 | 21:46

Soal Kementerian Haji, Gus Jazil: PKB Banyak Speknya!

Rabu, 09 Oktober 2024 | 21:34

Pemerintah Harus Bangun Dialog Tripartit Bahas Kenaikan UMP 2025

Rabu, 09 Oktober 2024 | 21:24

PWI Sumut Apresiasi Polisi Tangkap Pembakar Rumah Wartawan di Labuhanbatu

Rabu, 09 Oktober 2024 | 21:15

Kubu Masinton Pasaribu Berharap PTTUN Medan Tolak Gugatan KEDAN

Rabu, 09 Oktober 2024 | 20:59

PKB Dapat Dua Kursi Menteri, Gus Jazil: Itu Haknya Pak Prabowo

Rabu, 09 Oktober 2024 | 20:54

MUI Minta Tokoh Masyarakat dan Ulama Turun Tangan Berantas Judol

Rabu, 09 Oktober 2024 | 20:43

Bertemu Presiden AIIB, Airlangga Minta Perluasan Dukungan Proyek Infrastruktur di Indonesia

Rabu, 09 Oktober 2024 | 20:22

Selengkapnya