Berita

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman/Net

Politik

Habiburokhman: Penetapan Tersangka Ekspor Migor Bukti Negara Tidak Kalah dengan Mafia

KAMIS, 21 APRIL 2022 | 03:09 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Tindakan Kejaksaan Agung menetapkan Dirjen Perdagangan Luar negeri Kemendag dan 3 pelaku swasta sebagai tersangka ekspor minyak goreng mendapat apresiasi dari berbagai kalangan, salah satunya Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman.

Habiburokhman menyatakan bahwa sikap Kejagung itu menjadi bukti nyata negara tidak kalah dengan para mafia minyak goreng.

Penetapan tersangka itu, kata Habiburokhman juga mengindikasikan  negara responsif terhadap tindak pidana korupsi. Sebab, perilaku korupsi bukan saja merugikan negara tetapi merusak perekonomian dan menyengsarakan rakyat secara langsung.
"Penetapan tersangka ini adalah jawaban konkret Jaksa Agung bahwa negara tidak menyerah terhadap mafia minyak goreng, dan sebaliknya siapapun yang terlibat harus siap-siap masuk bui," demikian kata Habiburokhman pada Rabu (20/4).

Pria yang juga anggota DPR RI ini berharap, pengusutan kasus ekspor minyak goreng itu diperluas ke semua pihak yang berperan dalam melakukan ekspor minyak goreng.

Dalam pandangan Habiburokhman, perluasan pengusutan penting karena kasus ekspor minyak goreng itu benar-benar menyengsarakan rakyat.

"Secara kasat mata dapat dipastikan banyak sekali pihak yang terlibat dalam kasus kelangkaan minyak goreng ini. Hal ini bisa dideteksi dari parahnya kelangkaan dan lonjakan harga minyak goreng beberapa bulan terakhir," pungkas Habiburokhman.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya