Berita

Gurubesar Ilmu Hukum Internasional Profesor Hikmahanto Juwana/Net

Politik

Hikmahanto Juwana: Tidak Seharusnya Ego AS terhadap Rusia Dilampiaskan ke Indonesia

MINGGU, 03 APRIL 2022 | 14:34 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sejumlah kepala negara mendesak Presiden Joko Widodo tidak mengundang Presiden Rusia Vladimir Putin dalam forum Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang diselenggarakan di Pulau Bali, September mendatang.

Adapun kepala negara yang terang-terangan mendorong Presiden Joko Widodo tidak mengundang Presiden Vladimir Putin yakni Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, PM Australia Scott Morrison dan Presiden Amerika Serikat Joe Bidden yang meminta Indonesia mempertimbangkan langkah tersebut.

Gurubesar Ilmu Hukum Internasional Profesor Hikmahanto Juwana meminta agar kepala negara yang tergabung dalam KTT G20 tidak mengintervensi Indonesia untuk menentang Rusia dengan cara tidak mengundang Presiden Vladimir Putin dalam forum internasional tersebut.


"Tidak seharusnya ego AS dan sekutunya terhadap Rusia dilampiaskan ke Indonesia yang sudah berani mengutuk Rusia atas serangannya,” tegas Profesor Hikmahanto Juwana kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (3/4).

"Terlebih Indonesia berisiko untuk kehilangan sahabatnya dan dimasukkan dalam katagori negara-negara yang tidak bersahabat oleh Rusia,” imbuhnya.

Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani ini mengatakan, Indonesia masih bergantung pada Rusia dari sisi Alutsista pertahanan negara.

"Indonesia masih memiliki ketergantungan dengan Rusia yang cukup signifikan mulai dari suku cadang pesawat tempur Shukoi hingga BBM yang telah disuling,” tutupnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya