Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani/Net

Politik

Ibadah Berjamaah di Ramadhan Diizinkan, Puan Maharani: Tetap Disipilin dan Patuhi Prokes

JUMAT, 01 APRIL 2022 | 14:40 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Umat Islam dingatkan untuk tidak abai dalam penerapan protokol kesehatan selama menjalankan ibadah, utamanya ibadah berjamaah selama bulan Ramadhan tahun ini.

Ketua DPR RI Puan Maharani mengaku bersyukur, di bulan Ramadhan kali ini, umat muslim bisa menjalankan salat tarawih berjamaah di masjid. Meski begitu, dia meminta umat muslim mengikuti anjuran pemerintah.

“Kelonggaran-kelonggaran ini jangan membuat masyarakat lengah. Tetap disiplin, patuhi prokes. Kita tidak ingin angka penularan Covid-19 kembali naik,” ujar Puan Maharani dalam keterangannya, Jumat (1/4).


Mantan Menko PMK ini mengimbau, umat muslim untuk mengikuti petunjuk pengelola tempat ibadah yang sudah berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 dalam pelaksanaan ibadah selama bulan Ramadhan.

“Saya senang, ormas-ormas Islam seperti Muhamadiyah sudah membuat aturan detail tentang pelaksanaan ibadah Ramadan di masjid,” katanya.

“Ini tentu saja demi melindungi jamaahnya, agar tetap aman menjalankan ibadah di bulan suci tanpa mengurangi kekhusukan,” imbuhnya.

Penerapan protokol kesehatan penting dilakukan selama menjalani ibadah di bulan Ramadan. Menurutnya, dengan disiplin protokol kesehatan, diharapkan angka penularan Covid-19 akan terus menurun.

“Sehingga kita nantinya juga dapat merayakan Idul Fitri dengan lebih leluasa, tidak seperti 2 tahun terakhir. Maka disiplin prokes selama beribadah saat Ramadan jadi pertaruhan untuk kita merayakan Lebaran nanti,” katanya.

Putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tersebut pun kembali mengimbau kepada masyarakat yang belum menerima vaksin Covid-19, agar segera mendatangi sentra vaksinasi untuk mendapatkan vaksin.

Puan mengingatkan, vaksinasi dapat membantu memberikan perlindungan dari bahaya virus Covid-19.

“Bagi warga yang belum vaksin, segera vaksin, termasuk yang belum booster. Karena selain melindungi diri, vaksin juga dapat melindungi orang lain, termasuk keluarga dan orang-orang yang kita sayangi,” imbaunya.

“Apalagi bagi yang akan mudik. Jutaan orang akan akan bergerak serempak ke berbagai daerah. Selain prokes, vaksinasi menjadi penting,” demikian Puan.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya