Berita

Ketua Fraksi PKB di DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal/Net

Politik

Ketua Fraksi PKB: Sebagai Importir, Indonesia Harus Waspadai Efek Domino Naiknya Harga Minyak Dunia

RABU, 30 MARET 2022 | 18:39 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kenaikan harga minyak dunia dinilai bakal memberikan dampak signifikan bagi kondisi perekonomian dalam negeri. Pemerintah pun diminta mewaspadai efek negatif kenaikan harga minyak dunia terhadap potensi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dalam negeri.

Begitu dikatakan Ketua Fraksi PKB di DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal. Dia mengingatkan, efek domino yang tidak diantisipasi dengan baik akan berdampak sangat buruk.

"Cepat atau lambat kenaikan harga minyak dunia akan berimbas pada harga BBM dalam negeri. Situasi ini harus segera diantisipasi agar tidak memicu gejolak jika sewaktu-waktu pemerintah terpaksa harus menaikkan harga BBM," ujar Cucun Ahmad Syamsurijal kepada wartawan, Rabu (30/3).


Cucun mengatakan, posisi Indonesia merupakan negara importir komoditas minyak dan gas. Meskipun Indonesia memproduksi minyak mentah beserta turunannya, namun hal itu belum dapat memenuhi kebutuhan pemakaian dalam negeri.

“Tercatat impor Minyak dan gas sepanjang 2021 mencapai 196,2 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 2,024 triliun,” imbuhnya.

Situasi geopolitik dewasa ini, lanjut Cucun, cenderung tidak menguntungkan Indonesia sebagai negara importir. Konflik Rusia dan Ukraina turut mengerek harga minyak dunia. Di sisi lain, Indonesia Crude Price (ICP) turut terdampak hingga pada level 114 per dolar AS barel.

“Kondisi tentunya mempengaruhi berbagai hal krusial diantaranya struktur APBN yang terbebani dan naiknya harga-harga bahan pokok,” demikian Cucun.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya