Berita

Bendera Golkar/Net

Politik

Survei TBRC: Partai Golkar Juara, Gerindra dan PDIP Menyusul

SELASA, 22 MARET 2022 | 12:58 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Golkar menempati urutan pertama apabila Pemilu 2024 diselenggarakan hari ini. Elektabilitas Partai Golkar berhasil mengungguli PDI Perjuangan dan Partai Gerindra yang sebelumnya menempati puncak survei.

Demikian hasil survei nasional terbaru dari Timur Barat Research Center (TBRC) yang digelar pada medio 2 Maret hingga 17 Maret 2022 bertema "Hasil Penelitian Tentang Persepsi Masyarakat Indonesia Terhadap Partai Politik Dan Tokoh Tokoh Bakal Berpotensi Menjadi Pengganti Presiden Jokowi di Pemilu 2024".

"Partai Golkar meraih persentase tertinggi 13,8 persen disusul oleh Partai Gerindra 11,6 persen PDIP 11,4 persen," ujar Direktur Eksekutif Timur Barat Research Center (TBRC) Yohanes Romeo dalam keterangannya, Selasa (22/3).

Selanjutnya, pada urutan keempat ada PKS dengan 4,3 persen, Partai Demokrat 4,1 persen, PKB mendapatkan 3,7 persen, disusul Partai NasDem dengan 3,6 persen.

Lalu, ada Partai Perindo 1,8 persen, PPP 1,7 persen, PAN 1,6 persen, Partai PRIMA 1,4 persen, Partai Garuda 1,1 persen, Partai Gelora 1,0 persen, PBB 1,0 persen, PSI 1,0 persen, Partai Hanura 0,9 persen, Partai Berkarya 0,7 persen, PKPI 0,4 persen, Partai UMMAT 0,3 persen.

"Diam dan tidak memberikan pilihan sebanyak 34,6 persen," demikian Yohanes.

Survei TBRC melibatkan 2200 responden yang tersebar di 428 kabupaten/kota di 34 provinsi. Survei mengunakan metode multistage random sampling dengan tingkat kepercayaan 95 persen dan memiliki margin of error 2,1 persen. 

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya