Berita

Mendag Luthfi saat rapat bersama Komite II DPD RI/Repro

Politik

Di Hadapan DPD RI, Mendag Luthfi Janji Bereskan Mafia Minyak Goreng

SENIN, 21 MARET 2022 | 14:15 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Dalam rapat kerja bersama Menteri Perdagangan RI Muhammad Lutfi, Komite II DPD RI mencecar Mendag Lutfi dengan pertanyaan kritis ihwal kelangkaan minyak goreng di pasaran.

Selain itu, para anggota DPD RI menyinggung kebijakan harga eceran tertinggi (HET) yang dirasa membebani masyarakat kecil.

Menteri Pedagangan Muhammad Lutfi mengaku tidak berharap terjadi kelangkaan minyak goreng di pasaran.  Pihaknya mengendus ada permainan mafia yang menyebabkan kelangkaan tersebut.


Secara tegas Mendag Lutfi menjelaskan bahwa instansinya akan mengeluarkan kebijakan agar masyarakat dapat membeli minyak curah di harga Rp 14 ribu.

“Ini merupakan sesuatu yang kami serahkan ke Kepolisian. Semoga dalam waktu 1-2 hari akan diungkap siapa yang bermain sebagai mafia ini,” ucap Mendag Lutfi secara virtual dalam rapat kerja bersama DPD RI, Senin (21/3).

Pihaknya berjanji akan menyelesaikan kelangkaan minyak goreng kemasan di pasaran. Ia mengaku akan berjuang melawan para mafia minyak goreng lantaran banyak masyarakat dirugikan.

"Saya juga telah berjanji kepada Presiden dengan sekuat tenaga untuk menyelesaikannya. Dan saya juga berpikir never again untuk melawan mekanisme pasar karena akan memunculkan banyak hal yang tidak terduga,” demikian Lutfi.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya