Berita

Managing Director Political Economy and Policy Studies, Anthony Budiman/Repro

Politik

Anthony Budiawan Desak PDIP Usulkan Jokowi Copot Menteri Pembuat Gaduh

RABU, 16 MARET 2022 | 17:53 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

PDI Perjuangan didesak segera mengingatkan Presiden Joko Widodo untuk memberi peringatan kepada anak buahnya yang membuat gaduh masyarakat.  Khususnya, terkait wacana penundaan Pemilu 2024 yang didengungkan oleh beberapa menteri kabinetnya.

Ada dua menteri yang menimbulkan kegaduhan karena mewacanakan penundaan Pemilu, yakni Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Desakan itu juga muncul dari pakar ekonomi nasional Anthony Budiawan. Secara lugas ia meminta PDI Perjuangan meminta Jokowi untuk menegur pembuat gaduh di lingkaran Jokowi.


"Saya rasa PDIP yang harus mengusulkan bahwa pejabat-pejabat yang bikin keruh harusnya langsung diusulkan untuk diberhentikan saja,” ucap Anthony dalam acara diskusi virtual Forum Tebet, bertemakan Menguak Motif di Balik Perpanjangan Masa Jabatan Presiden, Rabu (16/3).

Managing Director Political Economy and Policy Studies ini menjelaskan, jika Jokowi ingin aman dan langgeng di penghujung masa jabatannya, maka Jokowi harus berani bertindak tegas terhadap anak buahnya yang kerap melakukan kegaduhan.

Dengan demikian, proses kepemimpinannya bisa lancar hingga tahun 2024 mendatang. Ia mengaku khawatir, Jokowi akan diganggu oleh perlawanan masyarakat jika ngotot memaksakan kehendak menunda Pemilu 2024.

"Kalau tidak, Pak Jokowi takutnya diganggu sebelum Jokowi berakhir di 2024 ini akan terjadi perlawanan-perlawanan dari masyarakat yang nanti dampaknya pasti akan kepada Pak Jokowi,” tutupnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Sambut Imlek

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:12

Warning Dua OTT

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:01

AS Kirim Pesawat Militer ke Greenland, Denmark Tambah Pasukan

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:41

Purbaya: Tukar Jabatan Kemenkeu-BI Wajar dan Seimbang

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:34

Sumbar Perlu Perencanaan Matang Tanggap Bencana

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:32

Stasiun MRT Harmoni Bakal Jadi Pusat Mobilitas dan Aktivitas Ekonomi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:29

Juda Agung Resign, Keponakan Prabowo Diusung Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:20

Kepala Daerah Harus Fokus Bekerja Bukan Cari Celah Korupsi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:16

Presiden Bulgaria Mundur di Tengah Krisis Politik

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:53

Bupati Pati Sudewo Cs Digiring ke Gedung Merah Putih KPK

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:41

Selengkapnya