Berita

Ketua DPR RI dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani saat bertandang ke Kantor Pusat PBNU/RMOL

Politik

Puan Maharani: NU dan PDIP Sama-sama Miliki Konstituen Wong Cilik, Harapannya Sinergi Pecahkan Masalah Rakyat

SELASA, 15 MARET 2022 | 16:02 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPR RI Puan Maharani bersama rombongan mendatangi kantor pusat Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Jalan Kramat Raya No: 164, Jakarta Pusat, Selasa siang (15/3).

Puan Maharani menjelaskan, tujuannya bertandang ke PBNU tak lain untuk bersilaturahmi dan sekaligus membicarakan masalah negara untuk membangun Indonesia.

"Kami datang ke sini sekalian silaturahmi, tentu saja ingin menyampaikan bahwa membangun bangsa dan negara itu tidak bisa sendirian,” ucap Puan usai pertemuan.

Mantan Menko PMK ini mengatakan, dalam membangun bangsa dan negara itu harus dilakukan secara bergotong royong. Oleh karena itu, Puan selaku Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) meminta masukan dari PBNU untuk turut membantu memecahkan masalah rakyat.

"NU bersama PDI Perjuangan, tentu saja memiliki konstituen atau pemilih yang sama yaitu wong cilik. Karena, kami berharap bahwa ke depan apa yang menjadi tugas-tugas PDI Perjuangan juga NU bisa sama-sama kami sinergikan bisa sama - sama kami lakukan secara konkret,” katanya.

Dia menambahkan sebagai elit PDI Perjuangan bekerjasama dengan NU untuk dapat menjaga NKRI yang didasari oleh nilai-nilai Pancasila dalam membangun bangsa,

“Bagaiamana kemudian debagai Parpol kami bisa bersama NU bisa menjaga NKRI dan didasarkan oleh nilai-nilai pancasila yang ami implementasikan ke seluruh lubuk hati rakyat Indonesia,” imbuhnya,

Menurutnya, tantangan ke depan cukup berat, terlebih dalam kurun waktu dua tahun ini Indonesia dihantam badai pandemi Covid-19 dan menguras tenaga serta pikiran untuk menjadikan Indonesia lebih baik lagi.

"Tantangan ke depan bukanlah hal yang mudah, dengan masalah pandemi covid 19 yang tiga tahun masih tidak selesai. Tentu saja ini membutuhkan komitmen bersama seluruh elemen bangsa untuk mau bergotong royong membangun bangsa ini,” katanya.

Pihaknya meminta komitmen NU untuk membangun Indonesia agar negero ini dapat lebih baik lagi.

“Tentu saja komitmen ini harus bersama-sama kita lakukan untuk membuat Indonesia lebih sejahtera dan maju,” tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Terobosan Baru, Jaringan 6G Punya Kecepatan hingga 100 Gbps

Selasa, 07 Mei 2024 | 12:05

172 Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiah Serentak Gelar Aksi Bela Palestina Kutuk Israel

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:54

Usai Terapkan Aturan Baru, Barang Kiriman TKI yang Tertahan di Bea Cukai Bisa Diambil

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:37

MK Dalami Pemecatan 13 Panitia Pemilihan Distrik di Puncak Papua ke Bawaslu dan KPU

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:29

Tentara AS dan Pacarnya Ditahan Otoritas Rusia

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:18

Kuasa Pemohon dan Terkait Sama, Hakim Arsul: Derbi PHPU Seperti MU dan City

Selasa, 07 Mei 2024 | 11:11

Duet PDIP-PSI Bisa Saja Usung Tri Risma-Grace Natalie di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:56

Bea Cukai Bantah Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:37

Pansel Belum Terbentuk, Yenti: Niat Memperkuat KPK Gak Sih?

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:35

Polri: Gembong Narkoba Fredy Pratama Kehabisan Modal

Selasa, 07 Mei 2024 | 10:08

Selengkapnya