Berita

MIlenial se-Jawa Barat deklarasi dukung Ganjar Presiden 2024/RMOL

Politik

Milenial Jawa Barat Justru Dukung Gubernur Jawa Tengah Tampil di Pilpres 2024

MINGGU, 20 FEBRUARI 2022 | 21:23 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Milenial dan mahasiswa se-Jawa Barat mengatasnamakan Ganjar Milenial Center (GMC) mendeklarasikan diri mendukung Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024. Ganjar dinilai sosok yang rendah hati dan mampu memimpin bangsa Indonesia di masa depan.

Koordinator Wilayah GMC Jawa Barat, Muhammad Hamdan mengatakan, generasi saat ini lebih suka dengan pemimpin yang merakyat. Menurutnya, Ganjar Pranowo mencerminkan sosok pemimpin tersebut.

"Buat kami, generasi kami, kami tidak melihat pemimpin yang eksklusif. Kami lebih suka melihat sosok ayah Ganjar ini karena dia lebih legaliter dan merakyat," ucap Hamdan usai deklarasi dukungan terhadap Ganjar Pranowo di Kota Bandung, Minggu (20/2).

Selain itu, kata dia, Ganjar Pranowo memiliki segudang prestasi yang patut dibanggakan saat memimpin sebagai Gubernur Jawa Tengah. Meski begitu, Ganjar juga dinilai mau duduk bersama dan berdiskusi dengan masyarakat.

"Kami mendukung karena dia legaliter, mau duduk bareng sama teman-teman di bawah. Selebihnya melihat prestasi beliau juga lumayan, maksudnya dia punya prestasi yang baik di bidang efesiensi anggaran, dan lain sebagainya," kata dia.

Hamdan mengatakan, pihaknya akan terus melakukan sosialisasi mengenai dukungan terhadap Ganjar Pranowo kepada pemuda-pemudi di Jawa Barat. Saat ini, banyak kalangan pemuda yang sudah tergabung dalam GMC.

"Kita bakal mendorong wilayah-wilayah lain untuk deklarasi juga, dan segera untuk menentukan sikap bahwa pemuda sekarang waktunya buat kita, sama-sama menentukan sikap, kita harus punya keberanian itu. Sementara ini sudah ada sekitar 150 orang yang tergabung di GMC," kata dia.

Hamdan berharap dukungan para pemuda di Jawa Barat bisa berpengaruh dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Bahkan, kata Hamdan, pihaknya akan terus berupaya mengawal Ganjar Pranowo jika sudah terpilih.

"Harapannya kita bisa tetap ngawal pa ganjar sampai terpilih di 2024, ya mungkin di 2029 juga. Kita pengennya pa Ganjar menang dan menang sih," ucap dia.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna RW 12 Kelurahan Husein Sastranegara, Doni menyebut sosok Ganjar Pranowo dapat merangkul masyarakat Jawa Barat. Doni mengaku menunggu gebrakan Ganjar Pranowo di Jawa Barat.

"Mudah-mudahan GMC ini, Pak ganjar dapat merangkul masyarakat Jawa Barat. Saya berharap, ini bukan hanya dari sini tapi kedepannya bisa berkolaborasi dengan karakter daerah," ucap Doni.

Selain deklarasi, GMC juga membagikan sembako untuk warga di sekitar kota Bandung. Mereka juga membuat Mural yang menandai keberadaan GMC di Jawa Barat.

Pemuda-pemudi ini juga turut memborong dagangan Pedagang Kaki Lima (PKL) di kota Bandung. Makanan tersebut dibagikan untuk warga di sekitar lokasi. Cara ini sebagai bentuk aksi sosial Ganjar Milenial Center.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

UPDATE

PDIP: Prabowo Presiden Kita Semua

Selasa, 29 Oktober 2024 | 01:59

AdMedika Hadirkan Solusi Digital Kesehatan Terintegrasi

Selasa, 29 Oktober 2024 | 01:45

Hasto Tancap Gas Pimpin Safari Politik di Jatim

Selasa, 29 Oktober 2024 | 01:33

Korps Baret Ungu Gelar Event Bergengsi Binsat 2024

Selasa, 29 Oktober 2024 | 01:19

Sultan Tidore Ajak Anak Muda Aktif dalam Pembangunan

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:59

Perluas Layanan Data Center, Telkom Resmikan neuCentrIX Cirebon

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:49

Pindad Sambut Baik Arahan Prabowo soal Mobil Dinas Pemerintahan

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:33

KPK Dalami Peran 2 Vice President ASDP terkait Akuisisi Berujung Korupsi Rp1,2 Triliun

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:32

Transisi Kepemimpinan Tonggak Penting Menuju Indonesia Emas 2045

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:17

Terseret Saham BUMN, IHSG Rebah di 7.634,63

Selasa, 29 Oktober 2024 | 00:14

Selengkapnya