Berita

Gudang yang diduga menimbun minyak goreng/Net

Politik

KPPU Dalami Dugaan Kartel Minyak di Deli Serdang Sumut

MINGGU, 20 FEBRUARI 2022 | 14:10 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Temuan penimbunan minyak goreng di Deli Serdang, Sumatera Utara yang digerebek Satgas Pangan menjadi sorotan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU). Pasalnya, banyak kalangan masyarakat menduga perusahaan minyak goreng milik Grup Salim terindikasi melakukan kartel.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Kerjasama KPPU Deswin Nur menyampaikan, KPPU akan mendalami temuan Satgas pangan di Deli Serdang tersebut terkait adanya indikasi kartel minyak goreng yang merugikan masyarakat.

"Memang ditemukan salah satu produsen, berbagai sejumlah produk minyak goreng di dalamnya, ini jadi masukan bagi kami tentunya,” ucap Deswin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (20/2).


Deswin menambahkan, temuan tersebut menjadi masukan bagi KPPU untuk menyelidiki adanya dugaan kartel minyak goreng di Deli Serdang, Sumatera Utara.

Ia juga mengaku akan mencoba mendalami apakah ada kemungkinan dugaan kartel dilakukan secara nasional.

“Apakah ini berkaitan dengan apa yang kami sedang awasi atau tidak. Kalau kita bicara potensi kartel kita bicara adanya kesepakatan antar pelaku usaha,” katanya.

"Karena dalam konteks itu kami butuh mendalami apakah tindakan menahan pasokan pada barang atau penimbunan atau bukan,” tutupnya.

Satgas Pangan Sumatera Utara menemukan tumpukan minya sebanyak 1,1 juta liter.

Belakangan terungkap minyak yang ditemukan di Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang itu adalag mikik PT Salim Iyomas Pratama (Tbk) anak usaha PT Indofood Sukses Makmur Tbk.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya