Berita

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto panen padi di Lampung/Ist

Politik

Airlangga Hartarto Puncaki Survei, Golkar: Kompetensi dan Kinerja Jadi Kunci Kemenangan 2024

JUMAT, 18 FEBRUARI 2022 | 13:35 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Hasil survei Citra Network Nasional yang menempatkan Airlangga Hartarto sebagai tokoh paling banyak dipilih sebagai presiden tidak membuat Partai Golkar berpuas diri.

Menurut Ketua DPP Golkar, Ace Hasan Syadzily, Pilpres dan Pileg masih akan dilakukan dalam dua tahun lagi. Golkar akan terus bekerja untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas Airlangga.

"Kami akan terus bekerja untuk Ketua Umum kami, Pak Airlangga sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 dan terus meningkatkan kemenangan Partai Golkar dalam Pemilu 2024," kata Ace Hasan, Jumat (18/2).


Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini menegaskan, Golkar yakin Airlangga akan memenangkan Pilpres karena memiliki tiket untuk maju menjadi Capres.

Belum lagi kinerjanya sebagai Menko Perekonomian dan Ketua KPCPEN sudah terbukti dan banyak diapresiasi masyarakat.

“Selain itu, Pak Airlangga sendiri memiliki kompetensi, tak hanya dukungan politik, tetapi juga kemampuan teknokratik dalam melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi dalam Pilpres 2024, terutama dalam bidang ekonomi," tegasnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Citra Network Nasional (CNN) Dwi Harini Soejono menyatakan,

Dalam survei Citra Network Nasional (CNN), Airlangga Hartarto menempati peringkat pertama tokoh yang dipilih jika Pilpres digelar hari ini dengan tingkat elektabilitas mencapai 21,8 persen.

Menyusul Airlangga, ada Prabowo Subianto dengan elektabilitas 15,3 perse, lalu Ganjar Pranowo dengan 8,1 persen responden. Sementara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berada di urutan keempat dengan 7,5 persen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya