Berita

Bendera PDIP/Net

Politik

Jargon Peduli Wong Cilik Bias Jika PDIP Tidak Turun Tangan Bela Hak Warga Wadas

KAMIS, 17 FEBRUARI 2022 | 13:08 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Tuntutan warga Desa Wadas, Purworejo, Jawa Tengah agar wilayahnya tak dijadikan lokasi penambangan batu andesit, terancam pupus.

Hingga hari ini, langkah hukum yang diambil warga berupa gugatan IPL yang dikeluarkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, ditolak Pengadilan Negeri Tata Usaha Negara (PTUN) Semarang.

Begitupun pengajuan kasasi mereka terhadap putusan PTUN Semarang tersebut, juga kandas di tangan Mahkamah Agung (MA) karena juga ditolak.


Menurut Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie, salah satu jalan keluar yang bisa didapat warga Wadas adalah dukungan dari masyarakat dan juga wakil rakyat di parlemen.

Dalam hal ini, Jerry melihat posisi PDI Perjuangan yang menjadi parpol perolehan kursi terbanyak di DPR RI, seharusnya bisa mendukung hak perlindungan lingkungan hidup bagi warga Wadas.

"PDIP harus bela rakyat di desa Wadas. Saya kira mereka akan disegani warga Wadas," ujar Jerry kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (17/2).

Meski PDIP merupakan parpol pengusung utama Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di pemilihan yang lalu, Jerry menilai bukan berarti mereka tidak bisa mengambil sikap yang berseberangan dengan kedua pemimpin tersebut.

Sebab Jerry melihat, dalam penambangan batu andesit untuk pembangunan Bendungan Bener di Wadas tersebut pemerintah pusat maupun Pemerintah Provinsi Jawa Tengah terkesan abai dengan tuntutan warga.

"Jokowi juga bagaikan cuci tangan, tak ada instruksi yang keras ke Ganjar. Enggak jelas juga surat izin dan juga aktivitas penambangan batu andesit itu," tuturnya.

Akan tetapi, jika hingga hari ini dan ke depannya PDIP masih bersikap bungkam, seolah membiarkan penindasan terhadap warga Wadas, maka bukan tidak mungkin citra PDIP sebagai partai wong cilik akan hilang di benak publik.

"Jika PDIP tak mampu turun tangan bela hak desa ini, bisa jadi biasnya ke partai besutan Megawati," tandas Jerry.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya