Berita

Protes menolak kudeta militer di Sudan/Net

Dunia

Tolak Kudeta, Ribuan Warga Sudan Banjiri Jalan-jalan Ibukota Khartoum

JUMAT, 11 FEBRUARI 2022 | 10:25 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Ribuan warga Sudan melakukan aksi protes menolak kudeta yang dilakukan militer tahun lalu. Mereka membanjiri jalan-jalan di ibukota Khartoum, menuju istana presiden pada Kamis (10/2).

Tampak para pengunjuk rasa membawa bendera Sudan dan beberapa lainnya memegang poster-poster yang berisikan potret 79 demonstran yang telah terbunuh.

Sembari menabuh genderang, mereka juga menari dan meneriakkan slogan-slogan mengutuk kudeta yang dilakukan militer untuk menggulingkan pemerintahan sipil.

Aksi protes di Khartoum ditanggapi dengan tembakkan gas air mata oleh pasukan keamanan, seperti dilaporkan TRT World.

Menurut saksi mata, saat protes mereda pada malam hari, pasukan keamanan kembali menembakkan gas air mata untuk membubarkan para demonstran di Omdurman dan Khartoum timur.

"Protes hari ini adalah persiapan untuk demonstrasi massal pada hari Senin," kata aktivis Roaa Bashir, dengan menyebut protes lebih besar direncanakan pada 14 Februari.

Human Rights Watch merinci, para pasukan keamanan di Sudan menggunakan amunisi langsung dan menembakkan tabung gas air mata ke kerumunan. Hal itu bisa mematikan bisa dilakukan dalam jarak dekat.

Kudeta yang dipimpin oleh panglima militer Abdel Fattah Al Burhan terjadi pada 25 Oktober tahun lalu.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya