Berita

Perdana Menteri Libya Abdul Hamid Al Dbeibeh/Net

Dunia

Mobilnya Dihujani Peluru, PM Libya Selamat dari Percobaan Pembunuhan

KAMIS, 10 FEBRUARI 2022 | 08:51 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Perdana Menteri Libya Abdul Hamid Al Dbeibeh dilaporkan selamat dari percobaan pembunuhan.

Dari laporan Al Hadath TV pada Kamis pagi (10/2), mobil Dbeibeh dihujani dengan peluru, tiga di antaranya mengenai mobil.

Dbeibeh sendiri tidak cedera. Tetapi para penyerang belum ditangkap atau diidentifikasi.


Serangan terjadi hanya beberapa jam sebelum warga Libya menggelar pemungutan suara yang telah ditunda sejak Desember tahun lalu.

Milisi yang menolak pemungutan suara dilaporkan mengepung kantor Dbeibeh sembari membawa senjata.

"Saya tidak akan membiarkan masa transisi baru. Kami tidak akan mundur dari peran kami dalam pemerintahan yang kami janjikan kepada rakyat sampai pemilihan umum tercapai," kata Dbeibeh dalam pidatonya Selasa (8/2).

Dikutip Al Arabiya, jika pemungutan suara dilanjutkan, hanya dua dari tujuh kandidat yang telah mendeklarasikan diri, Fathi Bashagha dan Khaled al-Bibas, yang akan benar-benar muncul di surat suara, karena sisanya dilaporkan tidak melengkapi dokumen yang diperlukan.

Pemungutan suara ditentang oleh parlemen Libya di Tobruk, yang sebagian besar menentang pemerintah di Tripoli sejak penggulingan pemimpin Muammar Gaddafi tahun 2011 oleh pemberontakan yang didukung NATO.

Awal pekan ini, parlemen mengatakan akan menunjuk perdana menteri baru dan menyusun format untuk pemerintahan sementara dan pemilihan umum pada 2023.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya