Berita

Presiden Vladimir Putin/Net

Dunia

Putin Doakan Kesembuhan untuk Erdogan dan Istri yang Terpapar Covid

SENIN, 07 FEBRUARI 2022 | 06:04 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Doa dan harapan kesembuhan datang dari Presiden Rusia Vladimir Putin untuk Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan istri yang saat ini positif terpapar varoan Omicron.

Dalam pesan telegram yang diposting di situs web Kremlin pada Minggu (6/2), Putin menyampaikan bahwa ia yakin orang nomor satu di Turki itu bisa melewati penyakit tersebut.

"Tuan Presiden yang terhormat, teman saya yang terkasih, saya ingin dengan tulus mendukung Anda dan istri Anda. Saya yakin kekuatan vital Anda akan membantu Anda mengatasi virus sesegera mungkin," ujar Putin, seperti dikutip dari TASS.


"Saya dengan tulus berharap Anda berdua sembuh total dan kesehatan yang baik untuk tahun-tahun mendatang," tambah Putin.

Erdogan mengumumkan bahwa ia dan isterinya tertular varian Omicron pada Sabtu (5/2). Ia menjalani masa isolasi di kediamannya dan tetap menjalani tugas-tugasnya dari rumah.

Erdogan memiliki hubungan yang baik dengan Putin.  Ia mengatakan pada pekan lalu bahwa ia bersedia menjadi tuan rumah untuk pembicaraan Ukraina-Rusia.

Pada Kamis (3/2) Erdogan pun  melakukan kunjungan ke Ukraina. Ia menyampaikan kepada Presiden Volodymyr Zelenskiy bahwa Turki siap untuk melakukan bagiannya untuk mengakhiri krisis antara dua negara sahabat yang bertetangga di Laut Hitam itu.   

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya