Berita

Upacara pembukaan Olimpiade Beijing 2022/Net

Dunia

Olimpiade Beijing 2022 Resmi Dibuka, Xi Jinping: Sejarah akan Mengukir Peristiwa Ini

SABTU, 05 FEBRUARI 2022 | 06:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Olimpiade Beijing 2022 telah resmi dibuka. Upacara pembukaan yang sarat dengan nuansa biru es dan citra musim dingin itu menjadikan Stadion Nasional terlihat meriah, mewah, dan gempita.

Pembukaan yang digelar pada Jumat (4/2) memproyeksikan kekuatan China di panggung paling global, bahkan ketika beberapa pemerintah Barat melakukan boikot diplomatik terhadap acara tersebut dengan latar belakang pelanggaran HAM pada masyarakat Uighur.

Kembang api menyala dengan meriah dan indah saat Presiden China Xi Jinping, yang mengenakan jaket hitam, mendeklarasikan pembukaan ajang internasional itu. Upacara pembukaan dilangsungkan di Stadion Bird's Nest, Jumat (4/2) dengan jumlah hadirin hanya 50 persen sesuai dengan aturan ketat Covid-19.

Ini adalah acara olahraga global besar pertama yang diadakan sesuai jadwal sejak pecahnya pandemi Covid-19, yang  memiliki makna simbolis bagi China dan dunia, seperti yang ditunjukkan oleh Xi Jinping bahwa "sejarah akan mengukir peristiwa ini."

Di antara banyak pemimpin dunia yang  menghadiri upacara pembukaan, yang paling menonjol adalah kehadiran Presiden Rusia Vladimir Putin. Putin bahkan telah bertemu secara pribadi dengan Xi satu hari sebelumnya.

Upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin berjalan dengan singkat. penyelenggara menyambut hangat para tamu Olimpiade.

Presiden Komite Olimpiade Rusia (ROC) Stanislav Pozdnyakov mengatakan bahwa itu adalah upacara pembukaan yang indah dan luar biasa, meskipun sangat singkat.

"Penyelenggara menyambut dengan sangat hangat kepada semua atlet yang telah datang untuk berpartisipasi dalam festival yang luar biasa ini. Saya yakin semua orang yang hadir pada upacara tersebut, serta mereka yang menontonnya di TV, terinspirasi oleh acara tersebut. Jalan menuju medali Olimpiade sekarang terbuka untuk atlet kami, penghargaan berada dalam jangkauan tangan," kata Pozdnyakov, seperti dikutip dari TASS.

Olimpiade Beijing akan berlangsung hingga 20 Februari. Sebanyak 109 set medali akan diperebutkan. Setelah Olimpiade, pada 4-13 Maret akan diselenggarakan Paralimpiade Musim Dingin, juga di stadion yang sama.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya